Dorong UMKM Indramayu Berkembang: PLN Serahkan Kendaraan Roda Tiga untuk Percepat Distribusi Ikan Olahan

Indramayu//insanpenarakyat.com – Dalam upaya mendorong pertumbuhan ekonomi daerah, PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Barat menyerahkan bantuan kendaraan roda tiga kepada Kelompok Usaha Cahaya (KUC) Indramayu, Rabu, (11/9/2024).

Penyerahan ini dilakukan di Rumah Produksi Olahan Ikan milik KUC, yang terletak di Blok Bojong, Desa Panyingkiran Kidul, Kecamatan Cantigi, Kabupaten Indramayu.

Dalam sambutannya, Ketua KUC Indramayu, Arif Rofiuddin, menyampaikan rasa terima kasih dan syukurnya atas perhatian yang diberikan oleh PLN UID Jawa Barat dan YBM PLN.

β€œIni adalah langkah besar bagi kami. Dengan adanya kendaraan roda tiga ini, kami bisa lebih mudah dalam mendistribusikan produk-produk olahan ikan ke berbagai daerah, mempercepat proses pemasaran, dan tentunya meningkatkan efisiensi operasional,” ujar Arif.

Menurut Arif, bantuan kendaraan roda tiga ini sangat penting dalam membantu kelancaran kegiatan operasional, khususnya dalam hal distribusi produk olahan ikan yang diproduksi KUC. Arif harap, kerja sama yang baik dengan PLN UID Jawa Barat dan YBM PLN dapat terus terjalin pada masa mendatang.

Sementara itu, General Manager PLN UID Jawa Barat, dalam kesempatan tersebut, menekankan pentingnya peran PLN tidak hanya dalam menyediakan listrik, tetapi juga dalam mendukung usaha-usaha kecil yang dapat menggerakkan perekonomian lokal.

β€œKami berharap bantuan ini dapat mempermudah KUC Indramayu dalam meningkatkan produktivitas dan memperluas jangkauan pasarnya, sehingga mampu memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat sekitar,” katanya.

Melalui bantuan ini, diharapkan KUC Indramayu dapat makin berkembang dan menjadi salah satu motor penggerak ekonomi lokal, khususnya dalam industri pengolahan ikan yang menjadi unggulan daerah tersebut.

Tidak hanya itu, Camat Cantigi, Muhammad Zaenal Muttaqin juga memberikan apresiasi terhadap langkah yang dilakukan oleh PLN. Menurutnya, sinergi antara pemerintah, PLN, dan UMKM sangat penting dalam menggerakkan ekonomi daerah.

β€œKami sangat mengapresiasi bantuan yang diberikan oleh PLN kepada KUC Indramayu. Bantuan ini akan memberikan manfaat besar bagi usaha kecil di desa kami dan tentunya akan membantu meningkatkan taraf hidup masyarakat di sekitar,” jelasnya.

Acara serah terima ini berlangsung dengan lancar, diikuti dengan sesi diskusi antara pihak PLN dan pengurus KUC Indramayu mengenai langkah-langkah strategis dalam pengembangan UMKM ke depan. Kemudian, bersama-sama melihat rumah produksi dan produk olahan ikan lele dari KUC.

Dihadiri langsung oleh General Manager PLN UID Jawa Barat, bersama sejumlah pimpinan dan pengurus Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UID Jabar, serta para pimpinan PLN UP3 Indramayu.

(Yasin)

  • Related Posts

    Serahkan SK Pengangkatan kepada 4.733 Tenaga PPPK Paruh Waktu, Bupati Lucky Hakim Minta ASN Indramayu Santun dalam Bermedsos

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Nuansa haru dan bahagia membalut Alun-Alun Indramayu. Di tengah langit yang kelabu mengandung awan hitam, wajah-wajah ceria justru tampak dari 4.733 Tenaga Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK)…

    Antisipasi Bencana Hidrometeorologi, BPBD Indramayu Gelar Apel Siaga Harapkan Desa Tangguh dan Pastikan Sekolah Aman

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Memasuki musim hujan yang mulai melanda, Pemerintah Kabupaten Indramayu menegaskan kesiapannya dalam menghadapi potensi bencana hidrometeorologi. Hal itu ditandai dengan digelarnya Apel Kesiapsiagaan Bencana Tingkat Kabupaten Indramayu Tahun…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Serahkan SK Pengangkatan kepada 4.733 Tenaga PPPK Paruh Waktu, Bupati Lucky Hakim Minta ASN Indramayu Santun dalam Bermedsos

    • By Adm1n
    • November 12, 2025
    • 35 views
    Serahkan SK Pengangkatan kepada 4.733 Tenaga PPPK Paruh Waktu, Bupati Lucky Hakim Minta ASN Indramayu Santun dalam Bermedsos

    Antisipasi Bencana Hidrometeorologi, BPBD Indramayu Gelar Apel Siaga Harapkan Desa Tangguh dan Pastikan Sekolah Aman

    • By Adm1n
    • November 12, 2025
    • 19 views
    Antisipasi Bencana Hidrometeorologi, BPBD Indramayu Gelar Apel Siaga Harapkan Desa Tangguh dan Pastikan Sekolah Aman

    Komisi V Siapkan Rp460 Miliar untuk Atasi Banjir Rob Indramayu

    • By Adm1n
    • November 11, 2025
    • 26 views
    Komisi V Siapkan Rp460 Miliar untuk Atasi Banjir Rob Indramayu

    Bupati Lucky Hakim: MTQ Momentum Menjadikan Al Quran Sebagai Pedoman Hidup

    • By Adm1n
    • November 11, 2025
    • 13 views
    Bupati Lucky Hakim: MTQ Momentum Menjadikan Al Quran Sebagai Pedoman Hidup

    Upacara Memperingati Hari Pahlawan di Diskominfo Indramayu

    • By Adm1n
    • November 10, 2025
    • 18 views
    Upacara Memperingati Hari Pahlawan di Diskominfo Indramayu

    Polemik Desa Sukaslamet: Ketika Panggung Demokrasi Disulap Jadi Konten

    • By Adm1n
    • November 9, 2025
    • 138 views
    Polemik Desa Sukaslamet: Ketika Panggung Demokrasi Disulap Jadi Konten