Indramayu//insanpenarakyat.com – Turnamen sepak bola bergengsi MM Football Competition Indramayu Bermartabat 2024 resmi berakhir pada Minggu (15/9/2024).
Setelah melalui persaingan ketat selama sebulan penuh, Sagara FC dari Desa Karangsong, Kecamatan Indramayu, berhasil keluar sebagai juara setelah menundukkan Kutub 12 dari Desa Lohbener, Kecamatan Lohbener, dengan skor tipis 1-0.
Turnamen ini dimulai pada 12 Agustus 2024 dan diikuti oleh 32 tim dari berbagai desa dan kecamatan di Kabupaten Indramayu. Kemenangan Sagara FC dalam laga final yang berlangsung sengit memperlihatkan kualitas permainan yang semakin meningkat dari tahun ke tahun, menjadikan event ini semakin dinanti oleh masyarakat Indramayu.
Ketua Panitia, Slamet Cahyadi, menyampaikan apresiasi kepada seluruh tim yang berpartisipasi dalam kompetisi ini.
“Keberhasilan turnamen ini tidak lepas dari semangat dan sportivitas yang ditunjukkan oleh semua tim peserta, serta dukungan penuh dari pemerintah daerah dan sponsor utama,” ujarnya.
Bupati Indramayu, Nina Agustina, melalui Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparra) Kabupaten Indramayu, Aan Hendrajana, menyatakan bahwa Pemkab Indramayu sangat mendukung penyelenggaraan kegiatan olahraga seperti ini.
“Selain sebagai hiburan bagi masyarakat, kompetisi ini diharapkan mampu menjadi wadah untuk menemukan bibit-bibit pesepakbola berbakat yang dapat mengharumkan nama daerah di tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional,” tambahnya.
Owner MM Group, Mastika, menyatakan bahwa MM Football Competition Indramayu Bermartabat merupakan agenda tahunan yang terus mengalami peningkatan baik dari segi kualitas maupun jumlah peserta.
Kemudian, Mastika berharap, kejuaraan ini dapat menjadi platform bagi bakat-bakat muda di Indramayu untuk menunjukkan kemampuan mereka di lapangan hijau.
Adapun penghargaan yang diberikan kepada para pemenang cukup menggiurkan. Juara pertama, Sagara FC, menerima hadiah uang pembinaan sebesar 13 juta rupiah. Kutub 12 yang menempati posisi kedua mendapatkan 9 juta rupiah, sedangkan Rizky Sinar Utama dari Balongan yang berada di posisi ketiga menerima 5 juta rupiah, dan Lencam FC dari Pabean Udik yang menduduki peringkat keempat mendapat 3 juta rupiah.
Selain itu, Kurniawan dari Kutub 12 FC dinobatkan sebagai pemain terbaik dan Yogi Hartono berhasil menjadi top scorer setelah mencetak 8 gol sepanjang turnamen.
Turnamen MM Football Competition Indramayu Bermartabat 2024 tidak hanya menjadi bukti semangat olahraga di Indramayu, tetapi juga menunjukkan sinergi antara Pemerintah Daerah, masyarakat, dan pihak swasta dalam memajukan dunia olahraga.
(Yasin)