Ilham Habibie Kunjungan ke Kantor DPD Partai Nasdem Indramayu

Indramayu//insanpenarakyat.com – Bakal calon wakil gubernur Jawa Barat, Ilham Habibie, melakukan kunjungan safari politik ke Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Selasa (17/9/2024).

Kunjungan tersebut merupakan bagian dari rangkaian silaturahmi Ilham bersama puluhan warga, para kader partai NasDem dan juga PKS, yang digelar di kantor DPD Partai NasDem, Kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu.

Ilham, yang berpasangan dengan Ahmad Syaikhu dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat 2024-2029 itu hadir dengan didampingi Bakal Calon Bupati Indramayu, Lucky Hakim bersama anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai NasDem, Sri Wahyuni Herman (SWH).

Dalam kesempatan itu, Ilham menerima berbagai aspirasi dan pertanyaan dari masyarakat yang tampak antusias menyambut kehadiran anak dari Presiden Ketiga Indonesia, BJ Habibie tersebut.

“Ini pertama kalinya saya ke sini. Indramayu bagian yang penting dari Jawa Barat, jadi saya harus lebih mengerti keadaan di sini,” ujar Ilham.

Ilham menyebut, kunjungan itu sebagai ajang belanja masalah, di mana ia bisa mendengar langsung aspirasi masyarakat Indramayu.

“Saya berjumpa dengan warga, menggelar diskusi untuk menyadari masalah-masalah yang kita hadapi, tantangannya seperti apa, bagaimana kita melihat masa depannya, dan bagaimana solusinya,” kata Ilham.

“Tadi dalam sesi tanya jawa kita fokus ke sektor-sektor ekonomi yang sudah ada di sini, yaitu lebih ke pertanian, perikanan, perkebunan dan lain-lain,” sambungnya.

Menurut Ilham, Kabupaten Indramayu merupakan daerah yang kaya akan sektor pertanian dan memiliki potensi sumber daya alam. Namun demikian, lanjut dia, semua itu masih perlu dikembangkan melalui sistem industri agar lebih menguntungkan bagi masyarakat setempat.

“Saya lihat memang Indramayu Kabupaten yang banyak sekali sektor pertanian dan potensi sumber daya alamnya ada, tentu harus kita kembangkan menjadi industri dengan nilai yang bisa kita dapatkan itu sangat menguntungkan masyarakat, pendapatannya pun akan meningkat. Tapi mau tidak mau harus menggunakan proses berdasarkan teknologi masyarakat industri, dan itu memang memerlukan adanya transpormasi daripada ekonomi lokal,” jelas dia.

Sementara di sisi lain, Bakal Calon Bupati Indramayu, Lucky Hakim mengatakan, Ilham Habibie merupakan sosok yang lebih dikenal sebagai Teknokrat, yang merupakan putra dari Presiden Ketiga Indonesia, BJ Habibie.

“Jawa Barat itu akan sangat diutungkan khususnya di Indramayu. Bilamana beliau terpilih, maka teknologi akan sangat bermanfaat khususnya dalam bidang pertanian dan perikanan,” kata Lucky.

“Sebagian besar masyarakat kita kan bayak petani dan masih banyak yang pendidikannya di bawah rata-rata di Jawa Barat, maka dari itu mereka tidak banyak melek teknologi, dari situ kita bisa memberikan bahwa bertani akan lebih maju bila mana ditambah dengan unsur teknologi,” terang dia.

(Yasin)

  • Related Posts

    𝗗𝗣𝗥𝗗 𝗜𝗻𝗱𝗿𝗮𝗺𝗮𝘆𝘂 𝗗𝗲𝘀𝗮𝗸 𝗣𝗲𝗺𝗲𝗿𝗶𝗻𝘁𝗮𝗵 𝗣𝘂𝘀𝗮𝘁 𝗧𝗲𝗿𝗯𝗶𝘁𝗸𝗮𝗻 𝗣𝗣 𝗗𝗲𝘀𝗮, 𝗣𝗶𝗹𝗸𝗮𝗱𝗲𝘀 𝟮𝟬𝟮𝟱 𝗝𝗮𝗻𝗴𝗮𝗻 𝗗𝗶𝘁𝘂𝗻𝗱𝗮

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Antusiasme masyarakat di Kabupaten Indramayu untuk mengikuti Pemilihan Kuwu (Pilkades) serentak tahun 2025 sangat tinggi. Tercatat, ada 139 desa yang seharusnya melaksanakan Pilkades pada tahun tersebut. Melihat kondisi…

    Memanas, Setelah Gedung Pers, Kini Giliran Surat Pengosongan Gedung PDIP, Sirajudin: Jika Demi Keadilan, Jangan Tebang Pilih!

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Suhu politik di Kabupaten Indramayu Jawa Barat kian memanas. Setelah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indramayu secara sepihak meminta pengosongan Gedung Graha Pers Indramayu (GPI) yang viral, kini giliran beralih…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Panitia Pilwu Desa Krangkeng Selenggarakan Tahapan Penetapan Calon Kuwu dan Pengundian No Urut.

    • By Adm1n
    • November 22, 2025
    • 76 views
    Panitia Pilwu Desa Krangkeng Selenggarakan Tahapan Penetapan Calon Kuwu dan Pengundian No Urut.

    ‎TACB Kabupaten Indramayu Tetapkan Lima Bangunan Cagar Budaya

    • By Adm1n
    • November 20, 2025
    • 38 views
    ‎TACB Kabupaten Indramayu Tetapkan Lima Bangunan Cagar Budaya

    Kolaborasi Semua Pihak, Indramayu Raih Predikat Terbaik II Penanganan Stunting di Jawa Barat

    • By Adm1n
    • November 20, 2025
    • 38 views
    Kolaborasi Semua Pihak, Indramayu Raih Predikat Terbaik II Penanganan Stunting di Jawa Barat

    KPPS Desa Jayamulya Resmi Dilantik

    • By Adm1n
    • November 18, 2025
    • 72 views
    KPPS Desa Jayamulya Resmi Dilantik

    Panitia Pilwu Desa Tanjungsari Sukses Selenggarakan Verifikasi Berkas Empat Balon Kuwu

    • By Adm1n
    • November 18, 2025
    • 56 views
    Panitia Pilwu Desa Tanjungsari Sukses Selenggarakan Verifikasi Berkas Empat Balon Kuwu

    Cari Pemimpin Desa Berkualitas, Bakal Calon Kuwu di Indramayu Jalani Tes Akademik

    • By Adm1n
    • November 14, 2025
    • 49 views
    Cari Pemimpin Desa Berkualitas, Bakal Calon Kuwu di Indramayu Jalani Tes Akademik