PT KPI Balongan Gelar Turnamen Kolaboratif Scoring Day Archery Competition 2024

Indramayu//insanpenarakyat.com – PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit VI Balongan melalui Badan Pembina Olahraga (BAPOR) Panahan bersama Project Balongan sukses menggelar turnamen panahan bertajuk “Kolaboratif Scoring Day Archery Competition 2024”. Kegiatan digelar pada 21-22 Desember 2024 di Area Panahan Perumahan Pertamina Bumi Patra Indramayu Jawa Barat, Minggu 22/12/2024.

Pada hari pertama kegiatan, turnamen panahan diikuti 98 peserta anak yang datang mewakili club-club panahan dari berbagai wilayah di Jawa Barat, diantaranya dari Indramayu, Cirebon, Majalengka, Kuningan, dan Bandung.

Sementara kategori panahan yang diperlombakan di antaranya kategori pemula jarak 5 meter putra/putri KU 9, standar nasional prestasi 10 meter putra/putri KU 12, dan standar nasional 20 meter putra/putri KU 15.

Seluruh pemanah cilik pada turnamen ini pun berkompetisi dengan baik, penuh semangat dan menjunjung sportivitas tinggi untuk merebut medali dan penghargaan. Sedangkan pada hari kedua kegiatan digelar bagi internal perusahaan dengan peserta merupakan para Perwira Kilang Pertamina Balongan Indramayu. Kategori yang diperlombakan untuk internal perusahaan di antaranya Archery War Batlle game antar bagian, Barebow 20 meter putra/putri, dan standar nasional 40 meter putra/putri.

Senior Manager Operation and Manufacturing (SMOM) PT KPI RU VI Eko Nurcahyono pada kesempatan tersebut mengapresiasi event kolaboratif panahan yang mendapat antusias tinggi dari para peserta yang hadir dari berbagai daerah ini.

Dikatakan Eko, pelaksanaan open turnamen panahan bagi anak-anak ini merupakan salah satu komitmen Pertamina dalam mendukung pengembangan bakat generasi muda dibidang olah raga, sehingga kelak akan muncul atlet-atlet cabang olahraga panahan yang bisa berlaga baik di tingkat daerah, nasional, hingga internasional.

“Semoga event ini memberikan kemajuan olahraga di Indonesia, tapi jangan lupa safety yang utamakan karena panahan olah raga yang cukup bahaya,” terang Eko.

Masih di lokasi yang sama, Area Manager Communication, Relation and CSR PT KPI RU VI Balongan Mohamad Zulkifli, yang juga sebagai pembina BAPOR Panahan RU VI mengungkapkan, memanah adalah olahraga yang banyak memiliki manfaat seperti mampu melatih fokus, kesabaran, keseimbangan dan dan sebagainya sehingga sangat bermanfaat dilakukan.

Didunia kerja, sambung Zul, memanah diharapkan bisa meningkatkan produktivitas kerja, sedangkan bagi anak-anak, memalui olah raga memanah diharapkan bisa meningkatkan prestasi dan semangat belajar anak.

“Semoga turnamen panahan ini bisa rutin kami gelar sehingga olah raga panahan bisa semakin berkembang dan memunculkan atlet baru dari Indramayu dan sekitarnya,”, ungkap Zulkifli.

Zulkifli menambahkan, event panahan ini juga merupakan rangkaian dari peringatan HUT Pertamina (Persero) ke-67 dan HUT PT KPI ke-7 yang digelar di RU VI. Kelancaran kegiatan juga didukung oleh Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Indramayu yang hadir untuk memantau dan memastikan kompetisi berjalan sesuai aturan yang berlaku.

(Khaerudin)

  • Related Posts

    Peringati Halal Bi Halal dan Santunan Anak Yatim Keluarga Krakal, Krangkeng – Kalianyar Ke-11

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Komunitas Tenaga Kerja Indonesia memperingati Halal bi halal yang tergabung dalam keluarga Krangkeng – Kalianyar (Krakal) memberikan santunan kepada Anak Yatim dan Jompo di Ulang tahunnya yang ke…

    Babinsa Desa Sukaselamet Monitoring Dorong Petani Jual Gabah Ke Bulog

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Babinsa Koramil 1617/Gubus Wetan. Kodim 0616/Indramayu. Sertu Kusno terjun langsung membantu tim dari Bulog, yang sedang melakukan kegiatan penyerapan gabah milik Petani, kegiatan ini dilaksanakan, Selasa (15/4/2025). Bersama…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Forum Konsultasi Publik, Bupati Lucky Hakim Ajak Seluruh Pihak Ambil Peran Sukseskan Pembangunan di Kabupaten Indramayu

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 19 views
    Forum Konsultasi Publik, Bupati Lucky Hakim Ajak Seluruh Pihak Ambil Peran Sukseskan Pembangunan di Kabupaten Indramayu

    Bupati Indramayu Tegaskan Komitmen Wujudkan Kabupaten Layak Anak 2025, Lucky Hakim: Anak-anak Investasi Masa Depan

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 23 views
    Bupati Indramayu Tegaskan Komitmen Wujudkan Kabupaten Layak Anak 2025, Lucky Hakim: Anak-anak Investasi Masa Depan

    Hadiri Halalbihalal MUI Kabupaten Indramayu, Wabup Syaefudin: Momentum Memperkuat Sinergi Ulama dan Umara

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 16 views
    Hadiri Halalbihalal MUI Kabupaten Indramayu, Wabup Syaefudin: Momentum Memperkuat Sinergi Ulama dan Umara

    Kejari Indramayu Musnahkan Barang Bukti 128 Perkara, Bupati Lucky Hakim: Kita Perang Terhadap Pelaku Kejahatan

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 14 views
    Kejari Indramayu Musnahkan Barang Bukti 128 Perkara, Bupati Lucky Hakim: Kita Perang Terhadap Pelaku Kejahatan

    Jenguk Korban KDRT, Lucky Hakim : Jangan Ada Celah Bagi Perempuan Jadi Korban Kekerasan

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 12 views
    Jenguk Korban KDRT, Lucky Hakim : Jangan Ada Celah Bagi Perempuan Jadi Korban Kekerasan

    Turnamen Sepak Bola Desa Plumbon Berlangsung Meriah

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 13 views
    Turnamen Sepak Bola Desa Plumbon Berlangsung Meriah