Peringati Isra Mi’raj, Bupati Nina Serahkan Hibah Daerah

Indramayu//insanpenarakyat.com – Pemerintah Kabupaten Indramayu menggelar acara Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1446 Hijriyah yang berlangsung di Pendopo Kabupaten Indramayu, Senin (3/2/2025).

Acara ini juga disertai dengan penyerahan hibah daerah yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025 kepada 20 lembaga dan organisasi di Kabupaten Indramayu.

Dukungan tersebut diberikan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan dan menjadi salah satu wujud nyata perhatian pemerintah daerah terhadap peran penting lembaga dan organisasi dalam menunjang penyelenggaraan urusan pemerintahan daerah.

Bupati Indramayu, Hj. Nina Agustina, dalam sambutannya menekankan komitmen pemerintah daerah untuk mendukung kelangsungan lembaga kemasyarakatan dan keagamaan.

“Hibah ini bertujuan untuk membantu lembaga dalam menjalankan program-program yang berdampak positif bagi masyarakat,” katanya.

Sebanyak 20 lembaga, diantaranya Kodim 0616, Polres Indramayu, BAZNAS, MUI, PCNU, Kwarcab, FKDT, PKK, KONI, serta berbagai organisasi keagamaan dan sosial lainnya menerima dana hibah untuk mendukung kegiatan.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu membangun Kabupaten Indramayu dengan semangat kebersamaan, kejujuran, dan tanggung jawab.

“Diharapkan hibah ini dapat memperkuat kolaborasi antara pemerintah daerah dan berbagai organisasi dalam mewujudkan Indramayu yang lebih maju,” ujarnya.

Bupati Nina juga berharap, dana hibah yang disalurkan dapat digunakan secara bijak dan sesuai aturan untuk mencegah adanya masalah di masa depan.

Pemberian hibah ini merupakan bentuk nyata dukungan pemerintah dalam meningkatkan sinergi antara organisasi dan masyarakat, untuk membangun daerah yang lebih baik dan bermartabat.

Pada kesempatan itu disampaikan juga makna Isra Mi’raj oleh K.H. Syairoji Bilal tentang perintah melaksanakan sholat kepada umat Nabi Muhammad SAW.

Peringatan Isra Mi’raj dihadiri oleh para ASN di lingkungan Pemkab Indramayu dan perwakilan penerima hibah daerah.

(AH)

  • Related Posts

    Peringati Halal Bi Halal dan Santunan Anak Yatim Keluarga Krakal, Krangkeng – Kalianyar Ke-11

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Komunitas Tenaga Kerja Indonesia memperingati Halal bi halal yang tergabung dalam keluarga Krangkeng – Kalianyar (Krakal) memberikan santunan kepada Anak Yatim dan Jompo di Ulang tahunnya yang ke…

    Babinsa Desa Sukaselamet Monitoring Dorong Petani Jual Gabah Ke Bulog

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Babinsa Koramil 1617/Gubus Wetan. Kodim 0616/Indramayu. Sertu Kusno terjun langsung membantu tim dari Bulog, yang sedang melakukan kegiatan penyerapan gabah milik Petani, kegiatan ini dilaksanakan, Selasa (15/4/2025). Bersama…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Ribuan Warga Padati Karangsong, Nadran Jadi Simbol Syukur dan Gotong Royong Nelayan. Syaefudin : Semoga Nelayan Semakin Sejahtera

    • By Adm1n
    • April 16, 2025
    • 6 views
    Ribuan Warga Padati Karangsong, Nadran Jadi Simbol Syukur dan Gotong Royong Nelayan. Syaefudin : Semoga Nelayan Semakin Sejahtera

    Bupati Lucky Hakim Hadiri RUPS BJB 2025, Perombakan Direksi dan Komisaris Untuk Profesionalitas

    • By Adm1n
    • April 16, 2025
    • 7 views
    Bupati Lucky Hakim Hadiri RUPS BJB 2025, Perombakan Direksi dan Komisaris Untuk Profesionalitas

    Peringati Halal Bi Halal dan Santunan Anak Yatim Keluarga Krakal, Krangkeng – Kalianyar Ke-11

    • By Adm1n
    • April 16, 2025
    • 11 views
    Peringati Halal Bi Halal dan Santunan Anak Yatim Keluarga Krakal, Krangkeng – Kalianyar Ke-11

    Babinsa Desa Sukaselamet Monitoring Dorong Petani Jual Gabah Ke Bulog

    • By Adm1n
    • April 16, 2025
    • 14 views
    Babinsa Desa Sukaselamet Monitoring Dorong Petani Jual Gabah Ke Bulog

    Bupati Indramayu Dampingi Dirjen Pemberdayaan Sosial Tinjau Progres Pembangunan Kampung Nelayan Sejahtera

    • By Adm1n
    • April 15, 2025
    • 19 views
    Bupati Indramayu Dampingi Dirjen Pemberdayaan Sosial Tinjau Progres Pembangunan Kampung Nelayan Sejahtera

    Bertemu Perhimpunan Penyuluh Pertanian, Wabup Indramayu Bahas Penguatan Peran Penyuluh di Daerah Pertanian Strategis

    • By Adm1n
    • April 15, 2025
    • 12 views
    Bertemu Perhimpunan Penyuluh Pertanian, Wabup Indramayu Bahas Penguatan Peran Penyuluh di Daerah Pertanian Strategis