Buka Orientasi Penyusunan RPJMD dan Renstra Perangkat Daerah 2025-2029, Wabup Syaefudin Tekankan Pentingnya Program Konkret Atasi Isu Daerah

Indramayu//insanpenarakyat.com – Wakil Bupati Indramayu H. Syaefudin memberikan arahan dalam kegiatan Orientasi Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan Workshop Rencana Strategis (Renstra) Perangkat Daerah Kabupaten Indramayu Tahun 2025-2029.

Acara yang berlangsung di Aula Bappeda Litbang Kabupaten Indramayu, Senin (24/2/2025) tersebut turut dihadiri Sekretaris Daerah, Aep Surahman, Kepala Bappeda Litbang, Iin Indrayati, staf ahli, narasumber serta diikuti perangkat daerah di Kabupaten Indramayu.

Dalam laporannya, Kepala Bappeda Litbang, Iin Indrayati menyampaikan, perencanaan merupakan salah satu hal penting dalam pelaksanaan pembangunan daerah, orientasi ini merupakan salah satu hal yang dilaksanakan dalam penyusunan RPJMD sebagai suatu upaya dalam menyamakan persepsi dalam penyusunan perencaan pembangunan jangka menengah daerah sehingga derap langkah dalam mencapai tujuan dan sasaran serta target pada periode 2025-2029 dapat terlaksana dengan seirama.

“Orientasi ini merupakan kewajiban dan juga merupakan salah satu unsur dalam penyusunan RPJMD dimana dilaksanakan sesudah pelantikan Bupati dan Wakil Bupati guna sinkronisasi perencanaan pembangunan dengan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Indramayu Syaefudin dalam arahannya menyampaikan, RPJMD merupakan dokumen perencanaan pembangunan yang disusun untuk jangka waktu lima tahun dan merupakan penjabaran dari visi, misi, dan program kepala daerah terpilih dengan berpedoman pada Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Indramayu Tahun 2025-2045.

Menurut Syaefudin, penyusunan RPJMD juga menjadi sarana penyampaian gagasan yang di dalamnya menjabarkan visi dan misi kepala daerah serta program selama 5 tahun kedepan yang secara subtantif didukung sebagian Renstra perangkat daerah.

Dengan demikian, Ia berharap para kepala perangkat daerah dapat menyusun renstra dengan bersungguh-sungguh dan memperhatikan kaidah penyusunan serta kualitas, sehingga program-program yang akan disajikan harus dapat menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang dihadapi Kabupaten Indramayu.

“Kami berharap semua stakeholder dapat menyamakan derap langkah serta meningkatkan sinergi dan koordinasi sehingga pelaksanaan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Indramayu 5 tahun kedepan dapat terlaksana secara optimal dan membawa kesejahteraan bagi masyarakat di Kabupaten Indramayu,” ujarnya.

(Jayakarta)

  • Related Posts

    Penuh Keakraban Wakil Bupati Indramayu Temui Masa Aksi Serikat Tani Indramayu

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Pemerintah Kabupaten Indramayu terus berupaya terbuka dalam menerima aspirasi masyarakat. Hal tersebut terlihat saat diterimanya perwakilan masa aksi Serikat Tani Indramayu (STI) yang menyampaikan aspirasinya di Pendopo Kabupaten…

    Ida Nuryani Dilantik Sebagai Ketua TP PKK Indramayu, Lucky Hakim: Maksimalkan Peran PKK, Posyandu dan Dekranasda

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Bupati Indramayu, Lucky Hakim, menghadiri acara pengukuhan dan pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK, Pembina Posyandu serta Ketua Dekranasda se-Jawa Barat untuk masa bakti 2025–2030. Acara yang digelar di…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Penuh Keakraban Wakil Bupati Indramayu Temui Masa Aksi Serikat Tani Indramayu

    • By Adm1n
    • March 12, 2025
    • 6 views
    Penuh Keakraban Wakil Bupati Indramayu Temui Masa Aksi Serikat Tani Indramayu

    Ida Nuryani Dilantik Sebagai Ketua TP PKK Indramayu, Lucky Hakim: Maksimalkan Peran PKK, Posyandu dan Dekranasda

    • By Adm1n
    • March 12, 2025
    • 2 views
    Ida Nuryani Dilantik Sebagai Ketua TP PKK Indramayu, Lucky Hakim: Maksimalkan Peran PKK, Posyandu dan Dekranasda

    Dapat Sembako Murah, Warga Indramayu Senang

    • By Adm1n
    • March 12, 2025
    • 2 views
    Dapat Sembako Murah, Warga Indramayu Senang

    Ubinan Bantuan Pemerintah Benih Padi Inpari 32 Poktan Cayut Indah’ dan Sri bintang 2, Desa Sukaselamet, Sampai ke Tangan Petani

    • By Adm1n
    • March 12, 2025
    • 2 views
    Ubinan Bantuan Pemerintah Benih Padi Inpari 32 Poktan Cayut Indah’ dan Sri bintang 2, Desa Sukaselamet, Sampai ke Tangan Petani

    Hadiri Panen Raya Padi Wabup Saefudin Dukung Program Ketahanan Pangan

    • By Adm1n
    • March 12, 2025
    • 2 views
    Hadiri Panen Raya Padi Wabup Saefudin Dukung Program Ketahanan Pangan

    Perwira Kilang Pertamina Balongan, Santuni Anak Yatim di Indramayu

    • By Adm1n
    • March 12, 2025
    • 3 views
    Perwira Kilang Pertamina Balongan, Santuni Anak Yatim di Indramayu