Ditinjau Wabup Syaefudin, Masjid Islamic Center Indramayu Segera Diperbaiki

Indramayu//insanpenarakyat.com – Masjid Islamic Center Syekh Abdul Manan Indramayu segera diperbaiki. Dibutuhkan anggaran sebesar 95 miliar untuk memperbaiki beberapa bagian gedung yang mengalami kerusakan.

Rencana perbaikan tersebut terungkap ketika Wakil Bupati Indramayu H. Syaefudin melaksanakan peninjauan langsung di Masjid Islamic Center, Rabu (5/3/2025).

Berdasarkan hasil survei yang dilakukan Dinas PUPR Kabupaten Indramayu, masjid Islamic Center mengalami kerusakan diantaranya bangunan utama, 4 menara, bangunan sayap kanan dan kiri, serta selasar. Bahkan 1 menara pada tahun 2020 lalu sudah roboh bersamaan dengan datangnya hujan besar.

Wakil Bupati Indramayu Syaefudin mengatakan, masjid yang menjadi salah satu kebanggaan masyarakat Indramayu ini harus segera dilakukan perbaikan agar makin nyaman untuk digunakan.

“Saya ditugasi oleh Bupati untuk beberes Masjid Islamic Center ini agar makin nyaman untuk digunakan beribadah. Yang rusak-rusak segera kita bereskan sembari kita siapkan dan cari anggarannya,” kata Syaefudin.

Menurut Syaefudin, keberadaan masjid Islamic Center merupakan sangat strategis karena berada di lintasan pintu masuk Kota Indramayu. Selain dijadikan tempat ibadah, Islamic Center tersebut juga digunakan sebagai syiar islam, pendidikan, pengembangan ekonomi, dan berbagai kegiatan lainnya.

“Kita cari sumber dananya bisa dari berbagai pihak. Dengan rencana anggaran cukup besar kita berharap tidak hanya mengandalkan dari APBD semata namun kita bisa kerja sama dengan berbagai pihak,” tegas Syaefudin.

Sementara itu Ketua Pengelola Islamic Center, Sanusi Gofur berharap Pemkab Indramayu di bawah kepemimpinan Lucky Hakim – Syaefudin segera melakukan perbaikan masjid tersebut.

“Kita ingin kebanggaan masyarakat Indramayu ini segera diperbaiki sehingga bisa kembali nyaman untuk beribadah,” kata Sanusi.

(AH)

  • Related Posts

    Camat Mengukuhan Perpanjangan Masa Jabatan BPD Desa, Kecamatan Kedokan Bunder

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Camat Kedokan Bunder atas nama Bupati Indramayu pengukuhan Perpanjangan Masa Jabatan BPD dan pengambilan sumpah/janji jabatan Badan Permusyaratan Desa sebanyak 7 (tujuh) Desa periode 2019-2027 di Kecamatan Kedokan…

    Tingkatkan Strategi, Penyuluh Agama se-Indramayu Siap Sosialisasikan Pencegahan Perkawinan Anak

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Gerakan perubahan signifikan tampak dalam langkah strategis para penyuluh agama di Kabupaten Indramayu yang tergabung dalam Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (IPARI). Dalam acara Halal Bi Halal Keluarga…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Bupati Lucky Hakim dan Dirjen Kemendikbud Kunjungi Situs Dampuawang, Temukan 13 Gumuk Tinggalan Masa Lalu

    • By Adm1n
    • April 27, 2025
    • 7 views
    Bupati Lucky Hakim dan Dirjen Kemendikbud Kunjungi Situs Dampuawang, Temukan 13 Gumuk Tinggalan Masa Lalu

    Camat Mengukuhan Perpanjangan Masa Jabatan BPD Desa, Kecamatan Kedokan Bunder

    • By Adm1n
    • April 25, 2025
    • 28 views
    Camat Mengukuhan Perpanjangan Masa Jabatan BPD Desa, Kecamatan Kedokan Bunder

    Wujud Toleransi, Forkopimcam Losarang Sambut Kedatangan Bhiksu Thudong

    • By Adm1n
    • April 24, 2025
    • 31 views
    Wujud Toleransi, Forkopimcam Losarang Sambut Kedatangan Bhiksu Thudong

    Tingkatkan Strategi, Penyuluh Agama se-Indramayu Siap Sosialisasikan Pencegahan Perkawinan Anak

    • By Adm1n
    • April 24, 2025
    • 27 views
    Tingkatkan Strategi, Penyuluh Agama se-Indramayu Siap Sosialisasikan Pencegahan Perkawinan Anak

    Terima Manajamen Polytama, Lucky Hakim-Syaefudin Terus Wujudkan Indramayu Ramah Investasi

    • By Adm1n
    • April 24, 2025
    • 27 views
    Terima Manajamen Polytama, Lucky Hakim-Syaefudin Terus Wujudkan Indramayu Ramah Investasi

    Terima Aksi, Wabup Minta Jaga Kondusifitas Daerah Demi Investasi di Indramayu

    • By Adm1n
    • April 24, 2025
    • 29 views
    Terima Aksi, Wabup Minta Jaga Kondusifitas Daerah Demi Investasi di Indramayu