
Indramayu//insanpenarakyat.com – Angin puting beliung menerjang ratusan rumah desa Bugis, kecamatan Anjatan,Kabupaten Indramayu ,Jawa Barat, bersamaan dengan hujan deras, Minggu (16/03/2025). Sebanyak 105 rumah warga mengalami kerusakan, di mana rata-rata atapnya porak-poranda.
Pemerintah Desa Bugis mengatakan, kerusakan terjadi pada enam Rt dan enam RW , desa’ Bugis,kecamatan Anjatan ,Kabupaten Indramayu. “Rata-rata atapnya terhempas angin puting beliung. Warga yang rumahnya rusak berat diungsikan sementara di rumah kerabatnya,” ujarnya, Selasa (16/03/25) malam.

Ia menuturkan, enam Rt yang terdampak angin puting beliung baru kali ini terjadi.
Sementara yang terdata 105 rumah warga yang terkena angin puting beliung tersebut, mengalami kerusakan ringan, sedang hingga berat. “Kerugian akibat bencana puting beliung belum bisa kami taksir, masih dalam pendataan,” ujarnya.
Dari laporan yang diterima , tidak ditemukan warga yang terdampak atau luka-luka. Ucapan nya.
(Supriyadi)