Curhat Orang Tua Siswa, Anak Lulusan SMP Favorit, tak Lolos SMA Negeri di Indramayu

Indramayu//insanpenarakyat.com – Harapan besar seorang orang tua agar anaknya bisa melanjutkan pendidikan di sekolah negeri pupus sudah. Sudrajat, warga Kecamatan Sindang, Indramayu, tak kuasa menahan kesedihan saat mengetahui anaknya tidak lulus seleksi di dua SMA negeri pilihan, meski sang anak merupakan lulusan dari SMP Negeri favorit di wilayah tersebut.

β€œAnak saya lulusan SMP Negeri 2 Sindang. Kami mendaftar ke SMA Negeri 1 Sindang dan SMA Negeri 1 Indramayu karena lokasinya paling dekat dari rumah. Tapi di dua-duanya tidak diterima,” ujar Sudrajat, Senin, 14 Juli 2025.

Ia mengaku sudah mengikuti proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahap pertama dan kedua, namun tetap gagal. Hingga hari ini, saat siswa lainnya sudah mengikuti kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), anaknya masih belum memiliki sekolah.

β€œAlasannya karena jarak rumah terlalu jauh. Tapi dari awal tidak dijelaskan secara terbuka apa saja yang jadi pertimbangan seleksi. Sekarang saya bingung harus menyekolahkan anak ke mana karena semua jalur negeri sudah tertutup,” tambahnya.

Sudrajat pun berencana mendatangi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Indramayu untuk mencari solusi, meskipun ia menyadari bahwa kewenangan SMA berada di bawah Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

β€œSaya yakin bukan hanya anak saya yang mengalami ini. Pasti ada banyak orang tua lain yang menghadapi masalah serupa,” ungkapnya.

Menanggapi keluhan ini, Kepala Cabang Dinas (KCD) Pendidikan Wilayah IX Jawa Barat, Dewi Nurhulaela, menjelaskan bahwa pendaftaran ke SMA negeri telah resmi ditutup sejak 9 Juli 2025.

β€œAnak-anak yang belum diterima di tahap satu dan dua, khususnya di jalur prestasi, mungkin masih bingung. Tapi saat ini, pilihan yang tersedia adalah mendaftar ke sekolah swasta,” ujar Dewi.

Ia menegaskan bahwa sekolah swasta merupakan alternatif pendidikan yang layak dan diawasi langsung oleh pemerintah. Sekolah swasta juga telah memiliki izin operasional, sarana dan prasarana memadai, serta guru-guru bersertifikasi.

β€œSwasta pun harus tetap hidup. Jika tidak ada murid, gurunya mau mengajar ke mana? Banyak guru swasta sudah tersertifikasi dan mereka punya kewajiban mengajar,” katanya.

Dewi juga menyampaikan bahwa pendaftaran ke sekolah swasta masih terbuka hingga 31 Agustus 2025, bertepatan dengan penutupan Data Pokok Pendidikan (Dapodik). Ia memastikan bahwa seluruh sekolah, baik negeri maupun swasta, terus dipantau oleh pengawas pembina yang rutin melaporkan perkembangan ke Dinas Pendidikan.

(AH)

  • Related Posts

    Keren! SMPN 4 Sindang Raih Juara Umum Madya Kiraja Scout 2025, Bukti Pembinaan Pramuka Berbuah Manis

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Keren! Itulah kata yang pantas disematkan kepada para siswa SMPN 4 Sindang yang berhasil meraih Juara Umum I Madya pada ajang Lomba Kiraja Scout (LKS) Hidayatul Mujahidin IV…

    Kukuhkan Bunda PAUD, Bupati Lucky Hakim Berharap Pembentukan Karakter Anak, Dimulai Sejak Dini

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Pelantikan dan pengukuhan Bunda PAUD, Bunda Literasi, Pengurus Pokja Bunda PAUD, Penggerak Literasi, serta Ketua TP PKK dan Ketua TP Posyandu Kecamatan se-Kabupaten Indramayu menjadi langkah strategis Pemerintah…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    πšƒπš’πš—πš“πšŠπšž π™ΏπšŽπš—πšπšŽπš›πšžπš”πšŠπš— πšπš’ π™ΏπšŽπš•πšŠπš‹πšžπš‘πšŠπš— π™³πšŠπšπšŠπš™, π™±πšžπš™πšŠπšπš’ π™»πšžπšŒπš”πš’ π™·πšŠπš”πš’πš– π™³πš˜πš›πš˜πš—πš π™Ώπš˜πšπšŽπš—πšœπš’ π™ΏπšŽπš›πš’πš”πšŠπš—πšŠπš— π™Έπš—πšπš›πšŠπš–πšŠπš’πšž

    • By Adm1n
    • October 23, 2025
    • 61 views
    πšƒπš’πš—πš“πšŠπšž π™ΏπšŽπš—πšπšŽπš›πšžπš”πšŠπš— πšπš’ π™ΏπšŽπš•πšŠπš‹πšžπš‘πšŠπš— π™³πšŠπšπšŠπš™, π™±πšžπš™πšŠπšπš’ π™»πšžπšŒπš”πš’ π™·πšŠπš”πš’πš– π™³πš˜πš›πš˜πš—πš π™Ώπš˜πšπšŽπš—πšœπš’ π™ΏπšŽπš›πš’πš”πšŠπš—πšŠπš— π™Έπš—πšπš›πšŠπš–πšŠπš’πšž

    Car Free Night, “Catwalk-Nya” Pemuda, Bangkitkan Pelaku Usaha Kecil

    • By Adm1n
    • October 23, 2025
    • 43 views
    Car Free Night, “Catwalk-Nya” Pemuda, Bangkitkan Pelaku Usaha Kecil

    Segenap Jajaran Porkompincam Kroya dengan Penuh Khidmat Mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional

    • By Adm1n
    • October 22, 2025
    • 135 views
    Segenap Jajaran Porkompincam Kroya dengan Penuh Khidmat Mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional

    Sedekah Bumi 2025: Merawat Tradisi, Merajut Doa

    • By Adm1n
    • October 22, 2025
    • 38 views
    Sedekah Bumi 2025: Merawat Tradisi, Merajut Doa

    Peringatan Hari Santri Nasional 2025 di Indramayu, Momentum Kebangkitan dan Penguatan Peran Santri

    • By Adm1n
    • October 22, 2025
    • 37 views
    Peringatan Hari Santri Nasional 2025 di Indramayu, Momentum Kebangkitan dan Penguatan Peran Santri

    Suhu Capai 37,8 Derajat Celcius , BPBD Indramayu Imbau Warga Kurangi Aktivitas Berat Terutama di Siang Hari

    • By Adm1n
    • October 22, 2025
    • 32 views
    Suhu Capai 37,8 Derajat Celcius , BPBD Indramayu Imbau Warga Kurangi Aktivitas Berat Terutama di Siang Hari