Realisasikan 99 Program Proiritas Bupati Indramayu, Dispara Bakal Kembangkan Wisata Alam Ciwado

Indramayu//insanpenarakyat.com – Merealisasikan 99 program prioritas Bupati Indramayu, Hj.Nina Agustina, Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Dispara) bakal mengembangkan objek Wisata Alam Ciwado. Objek wisata seluas 6 hektare dan terletak di Desa Cikawung Kecamatan Terisi ini bakal dipugar secara total menjadi destinasi wisata baru.

Plt. Kepala Dispara Kabupaten Indramayu, Aan Hendrajana melalui Kepala Bidang Destinasi dan Industri Pariwisata, Hj.Ela Nurlaela Sari mengatakan, kajian awal sudah dilakukan dan keputusannya positif untuk bisa dikembangkan menjadi tempat pariwisata, sehingga dilanjutkan dengan penyusunan rancang bangun rinci atau Detail Engineering Design (DED) pengembangan objek Wisata Alam Ciwado.

Karena, penyusunan DED maka pihaknya melakukan rapat dengan dinas terkait. Seperti PUPR, DPKPP (Kimrum), Dinas Lingkungan Hidup, Pemdes Cikawung, Perum Perhutani dan lainnya.

“Saat penyusunan DED masing-masing pihak memberikan masukan-masukan yang sifatnya positif untuk bisa diwujudkan. Intinya, pengembangan objek Wisata Alam Ciwado terangkum dalam 99 program prioritas Buputi Indramayu,” kata Ela belum lama ini.

Menurutnya, dalam 99 program prioritas bupati, ada poin-poin yang merinci sektor pariwisata yakni program ke 97, 98 dan ke 99. Program ke 97 adalah penggalian potensi dan pengembangan pariwiasata di Ciwado dan Pulau Biawak. 98, revitalisasi sarana dan prasarana (sarpras) pariwisata di Indramayu. Dan program ke 99 adalah promosi pariwisata.

“Dengan program prioritas tersebut khususnya program ke 98 Bupati Indramayu Hj Nina Agustina berharap semua tempat wisata yang ada tetap lestari, tetap bagus. Sehingga, menjadi daya tarik untuk dikunjungi wisatawan dan imbasnya perekonomian masyarakat dan PAD meningkat,” sebutnya.

Ela mengaku, letak geografis Kampung Ciwado Desa Cikawung yang berbatasan dengan Kabupaten Sumedang, sehingga sangat berpotensi untuk dikembangkan menjadi tempat wisata baru baik wisata alam maupun religi.

Pasalnya, selain kondisi tanah berbukit, asri, sejuk juga terdapat banyak situs cagar budaya. Seperti Batu Pelalanangan, Pewadonan, Situs Batu Bubut dan lainnya. Hal lainnya, dekat dengan pintu tol Cikedung sehingga mudah di akses oleh wisatawan.

Sesuai DED, kata dia, pengembangan Wisata Alam Ciwado akan dibagi per zona. Pembagian itu disesuaikan dengan kontur tanah yang berbukit. Zona 1 tempat parkir/tempat istirahat dan sesuai rencana akan dilengkapi mini zoo. Zona 2 bisa untuk ekonomo kreatif (UMKM) menampilkan produk olahannya, dan zona-zona lainnya.

“Wisata Alam Ciwado akan diperbaiki secara total termasuk akses jalan masuk sekira 4 kilometer dari jalan utama,” kata Ela.

Saat rapat pnyusunan DED, Pemdes Cikawung sangat mengapresiasi rencana pengambangan Wisata Alam Ciwado. Karena nantinya bisa meningkatkan perekonomian warga bisa dengan berdagang, bekerja dan dampaknya ekonomi kreatif bisa lebih berkembang.

(Dulyaman)

  • Related Posts

    Peringati Halal Bi Halal dan Santunan Anak Yatim Keluarga Krakal, Krangkeng – Kalianyar Ke-11

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Komunitas Tenaga Kerja Indonesia memperingati Halal bi halal yang tergabung dalam keluarga Krangkeng – Kalianyar (Krakal) memberikan santunan kepada Anak Yatim dan Jompo di Ulang tahunnya yang ke…

    Babinsa Desa Sukaselamet Monitoring Dorong Petani Jual Gabah Ke Bulog

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Babinsa Koramil 1617/Gubus Wetan. Kodim 0616/Indramayu. Sertu Kusno terjun langsung membantu tim dari Bulog, yang sedang melakukan kegiatan penyerapan gabah milik Petani, kegiatan ini dilaksanakan, Selasa (15/4/2025). Bersama…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Peletakan Batu Pertama Rumah Tahfidz Hasil Iuran ASN di Indramayu, Wabup Syaefudin: Cetak Generasi Qurani

    • By Adm1n
    • April 18, 2025
    • 13 views
    Peletakan Batu Pertama Rumah Tahfidz Hasil Iuran ASN di Indramayu, Wabup Syaefudin: Cetak Generasi Qurani

    Wujudkan Kesejahteraan Petani Menjadi Tantangan Saat Ini

    • By Adm1n
    • April 18, 2025
    • 13 views
    Wujudkan Kesejahteraan Petani Menjadi Tantangan Saat Ini

    Forum Konsultasi Publik, Bupati Lucky Hakim Ajak Seluruh Pihak Ambil Peran Sukseskan Pembangunan di Kabupaten Indramayu

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 25 views
    Forum Konsultasi Publik, Bupati Lucky Hakim Ajak Seluruh Pihak Ambil Peran Sukseskan Pembangunan di Kabupaten Indramayu

    Bupati Indramayu Tegaskan Komitmen Wujudkan Kabupaten Layak Anak 2025, Lucky Hakim: Anak-anak Investasi Masa Depan

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 32 views
    Bupati Indramayu Tegaskan Komitmen Wujudkan Kabupaten Layak Anak 2025, Lucky Hakim: Anak-anak Investasi Masa Depan

    Hadiri Halalbihalal MUI Kabupaten Indramayu, Wabup Syaefudin: Momentum Memperkuat Sinergi Ulama dan Umara

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 21 views
    Hadiri Halalbihalal MUI Kabupaten Indramayu, Wabup Syaefudin: Momentum Memperkuat Sinergi Ulama dan Umara

    Kejari Indramayu Musnahkan Barang Bukti 128 Perkara, Bupati Lucky Hakim: Kita Perang Terhadap Pelaku Kejahatan

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 19 views
    Kejari Indramayu Musnahkan Barang Bukti 128 Perkara, Bupati Lucky Hakim: Kita Perang Terhadap Pelaku Kejahatan