Program Indramayu Berzakat, Wabup Syaefudin Ingin Maksimalkan Potensi Zakat Maal

Indramayu//insanpenarakyat.com – Gebyar program percepatan Indramayu Berzakat kembali mendapatkan sambutan meriah dari masyarakat Indramayu. Pasalnya, manfaat dari zakat ini dirasakan langsung oleh para mustahiq.

Bersamaan dengan kegiatan Safari Ramadan di eks Kawedanan Kandanghaur yang dipusatkan di Halaman Kantor Kecamatan Bongas, Senin (10/3/2025), Pemkab Indramayu bersama Baznas Indramayu kembali menyosialisasikan program Indramayu Berzakat dan menyalurkan manfaat zakat senilai Rp256 juta.

Wakil Bupati Indramayu, H. Syaefudin, mengatakan gerakan Indramayu Berzakat ini tidak hanya menyasar zakat profesi para ASN, tetapi juga harus mampu menggali potensi zakat lainnya, terutama zakat maal dari sektor pertanian dan sektor lainnya.

“Jika berbagai potensi yang ada di kita bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk zakat, maka pengentasan kemiskinan bisa kita lakukan melalui gerakan Indramayu Berzakat. Zakat maal harus kita optimalkan,” kata Syaefudin di hadapan ratusan warga.

Sementara itu, Ketua Baznas Kabupaten Indramayu, Aspuri, mengatakan pada bulan Ramadan ini pihaknya akan menyalurkan zakat, infak, dan sadaqah sebanyak Rp2.092.750.000.

Adanya program Indramayu Berzakat yang digagas oleh pasangan Bupati dan Wakil Bupati Indramayu, Lucky Hakim – Syaefudin, ini sangat membantu lembaganya dalam memaksimalkan penerimaan zakat, infak, dan sadaqah.

“Alhamdulillah, adanya program Indramayu Berzakat ini sangat membantu lembaga kami. Semoga penerimaan zakat, infak, dan sadaqah makin meningkat dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” kata Aspuri.

(Yasin)

  • Related Posts

    Camat Mengukuhan Perpanjangan Masa Jabatan BPD Desa, Kecamatan Kedokan Bunder

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Camat Kedokan Bunder atas nama Bupati Indramayu pengukuhan Perpanjangan Masa Jabatan BPD dan pengambilan sumpah/janji jabatan Badan Permusyaratan Desa sebanyak 7 (tujuh) Desa periode 2019-2027 di Kecamatan Kedokan…

    Tingkatkan Strategi, Penyuluh Agama se-Indramayu Siap Sosialisasikan Pencegahan Perkawinan Anak

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Gerakan perubahan signifikan tampak dalam langkah strategis para penyuluh agama di Kabupaten Indramayu yang tergabung dalam Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (IPARI). Dalam acara Halal Bi Halal Keluarga…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Bupati Lucky Hakim dan Dirjen Kemendikbud Kunjungi Situs Dampuawang, Temukan 13 Gumuk Tinggalan Masa Lalu

    • By Adm1n
    • April 27, 2025
    • 16 views
    Bupati Lucky Hakim dan Dirjen Kemendikbud Kunjungi Situs Dampuawang, Temukan 13 Gumuk Tinggalan Masa Lalu

    Camat Mengukuhan Perpanjangan Masa Jabatan BPD Desa, Kecamatan Kedokan Bunder

    • By Adm1n
    • April 25, 2025
    • 29 views
    Camat Mengukuhan Perpanjangan Masa Jabatan BPD Desa, Kecamatan Kedokan Bunder

    Wujud Toleransi, Forkopimcam Losarang Sambut Kedatangan Bhiksu Thudong

    • By Adm1n
    • April 24, 2025
    • 37 views
    Wujud Toleransi, Forkopimcam Losarang Sambut Kedatangan Bhiksu Thudong

    Tingkatkan Strategi, Penyuluh Agama se-Indramayu Siap Sosialisasikan Pencegahan Perkawinan Anak

    • By Adm1n
    • April 24, 2025
    • 31 views
    Tingkatkan Strategi, Penyuluh Agama se-Indramayu Siap Sosialisasikan Pencegahan Perkawinan Anak

    Terima Manajamen Polytama, Lucky Hakim-Syaefudin Terus Wujudkan Indramayu Ramah Investasi

    • By Adm1n
    • April 24, 2025
    • 30 views
    Terima Manajamen Polytama, Lucky Hakim-Syaefudin Terus Wujudkan Indramayu Ramah Investasi

    Terima Aksi, Wabup Minta Jaga Kondusifitas Daerah Demi Investasi di Indramayu

    • By Adm1n
    • April 24, 2025
    • 32 views
    Terima Aksi, Wabup Minta Jaga Kondusifitas Daerah Demi Investasi di Indramayu