
Indramayu//insanpenarakyat.com – Camat Lelea Achmad Fauzie Romdhon, S.Sos.,M.Si bersama Camat Widasari Winarto, S.STP menghadiri acara doa bersama bersama masyarakat Desa Tamansari di Pesawahan yang bertempat di Desa Ujungaris Kecamatan Widasari Kabupaten Indramayu, Rabu 23/04/2025.
Kegiatan doa bersama dalam rangka acara Adat Desa “Mapag Sri” dengan tujuan wujud syukur para Patani atas hasil pertanian yang dia dapatkan, semoga hasil pertanian menjadi berkah dan barokah. Dengan dilaksanakannya doa bersama warga masyarakat desa Tamansari khususnya Blok Tegal Bedug menjadi subur, makmur dan lohjinawi ungkap Kuwu Tamansari yang akrab disapa Kuwu Sadili.
Kuwu Ujungaris H. Tatang mengungkapkan bahwa “Kenapa Acara Do’a bersama di lakukan oleh warga masyarakat Desa Tamansari namun tempatnya di Desa Ujungaris, Sawah yang ada di Desa Ujungaris yang perbatasan dengan Desa Tamansari penggarapnya sebagian besar sawah miliknya warga Tamansari, ungkap H. Tatang.
Camat Lelea merasa syukur dan bahagia dengan hasil pertanian warga masyarakatnya yg sangat memuaskan serta kekompakannya serta mendukung program Bupati dan Wakil Bupati Indramayu. Camat Widasari Winarto, S.STP mengucapkan banyak terima kasih kepada para penyuluh pertanian yang selalu mendampingi para petani dalam rangka mewujudkan Kabupaten Indramayu sebagai Swasembada Pangan Nasional.
(JK)