Wabup Syaefudin Buka Spiritual Preneur Camp, Ciptakan Ekonomi Kerakyatan Berbasis Pesantren

Indramayu//insanpenarakyat.com – Wakil Bupati Indramayu Syaefudin secara resmi membuka kegiatan Spiritual Preneur Camp (SPC) yang diselenggarakan di Islamic Center Indramayu, Sabtu (10/5/2025).

Kegiatan ini sebagai upaya mewujudkan program ekonomi kerakyatan kolaboratif antara pemerintah daerah, lembaga pendidikan keagamaan (pesantren), dan pelaku usaha untuk mencetak enterpreneur berbasis pesantren yang mandiri, kreatif, dan berjiwa entrepreneur dengan nilai-nilai spiritual yang kuat.

Wakil Bupati Syaefudin menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu langkah strategis dalam mendorong kemajuan ekonomi kerakyatan berbasis pesantren di Kabupaten Indramayu.

โ€œPesantren ini tidak hanya untuk mengajarkan agama dan moral tetapi juga bisa menjadi pelaku ekonomi yang tangguh dan inovatif apalagi memiliki sumber daya manusia yang banyak, โ€ ujarnya.

Menurut Syaefudin, Spiritual Preneur Camp dirancang sebagai program pelatihan intensif yang menggabungkan pembinaan spiritual, pendidikan kewirausahaan, dan pengembangan karakter.

Dengan SPC ini diharapkan dapat membangun jiwa kewirausahaan di kalangan pesantren dan santri tanpa meninggalkan nilai-nilai spiritual, kemudian mendorong kemandirian ekonomi pesantren sebagai basis kekuatan umat.

Menjadikan pesantren sebagai pusat pemberdayaan ekonomi lokal dan sosial masyarakat. Serta menumbuhkan jaringan bisnis santri yang berkelanjutan dan berbasis komunitas.

“Kegiatan ini selaras dengan Visi Indramayu Reang yakni Ekonomi Kerakyatan. Dengan SPC ini kami harap pesantren dan santri tumbuh menjadi enterpreneur andal berbasis spiritual,” tegas Syaefudin.

Kegiatan SPC diikuti oleh pesantren dari wilayah Ciayumajakuning dan daerah lainnya.

(Yusuf R)

  • Related Posts

    Lucky Hakim Buka Kejuaraan Tenis Lapangan Se-Wilayah III Jawa Barat Piala Bupati Indramayu

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-498 Indramayu, Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI) Indramayu menyelenggarakan Kejuaraan Tenis Lapangan Se-Wilayah III Jawa Barat Plus Undangan yang memperebutkan Piala Bupati Indramayu.…

    Tegakkan Perda Mihol, Satpol PP Kab. Indramayu Musnahkan Ribuan Botol Mihol dan Rokok Tanpa Cukai

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Pemerintah Kabupaten Indramayu bersama unsur Forkopimda melaksanakan kegiatan Pemusnahan Barang Bukti berupa Minuman Beralkohol, Minuman Beralkohol Tradisional, serta Rokok Ilegal atau Tanpa Pita Cukai, yang digelar di Halaman…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Lucky Hakim Buka Kejuaraan Tenis Lapangan Se-Wilayah III Jawa Barat Piala Bupati Indramayu

    • By Adm1n
    • October 11, 2025
    • 21 views
    Lucky Hakim Buka Kejuaraan Tenis Lapangan Se-Wilayah III Jawa Barat Piala Bupati Indramayu

    Jaga Keseimbangan Ekosistem, Bupati Lucky Hakim Tebar Ribuan Ikan di Sungai Cimanuk dan Ajak Masyarakat Gemarikan

    • By Adm1n
    • October 11, 2025
    • 17 views
    Jaga Keseimbangan Ekosistem, Bupati Lucky Hakim Tebar Ribuan Ikan di Sungai Cimanuk dan Ajak Masyarakat Gemarikan

    Tegakkan Perda Mihol, Satpol PP Kab. Indramayu Musnahkan Ribuan Botol Mihol dan Rokok Tanpa Cukai

    • By Adm1n
    • October 10, 2025
    • 23 views
    Tegakkan Perda Mihol, Satpol PP Kab. Indramayu Musnahkan Ribuan Botol Mihol dan Rokok Tanpa Cukai

    Cabor Pickleball, Indramayu Sabet 10 Emas di Ajang Porsenitas XII

    • By Adm1n
    • October 10, 2025
    • 15 views
    Cabor Pickleball, Indramayu Sabet 10 Emas di Ajang Porsenitas XII

    Anggota PJIB Mendaftar Sebagai Calon Kuwu

    • By Adm1n
    • October 10, 2025
    • 79 views
    Anggota PJIB Mendaftar Sebagai Calon Kuwu

    Bupati Lucky Hakim Turut Meriahkan Laga Ekshibisi Bulutangkis di Porsenitas XII Indramayu

    • By Adm1n
    • October 9, 2025
    • 26 views
    Bupati Lucky Hakim Turut Meriahkan Laga Ekshibisi Bulutangkis di Porsenitas XII Indramayu