Indramayu//insanpenarakyat.com โ Kondisi jalan rusak di ruas GabuswetanโSaradan, Kecamatan Gabuswetan, Kabupaten Indramayu, kembali menimbulkan kecelakaan lalu lintas. Seorang pengendara sepeda motor mengalami luka ringan setelah terjatuh akibat terperosok ke lubang jalan, Jumat (2/1/2026).
Kecelakaan tunggal tersebut terjadi saat korban melintas di jalur yang dikenal memiliki banyak lubang dan permukaan jalan tidak rata. Saat berupaya menghindari kendaraan lain, roda sepeda motor masuk ke lubang yang tertutup genangan air sehingga pengendara kehilangan kendali dan terjatuh.
Akibat insiden tersebut, sepeda motor korban mengalami kerusakan cukup parah pada bagian as roda, sementara pengendara mengalami luka lecet dan harus mendapatkan perawatan medis.

Petugas kepolisian dari Polsek Gabuswetan yang berjaga di sekitar lokasi segera memberikan pertolongan. Korban dievakuasi ke fasilitas kesehatan terdekat, sedangkan kendaraan dibawa ke bengkel menggunakan mobil patroli.
Anggota Polsek Gabuswetan, Aiptu Rokman, membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, kecelakaan murni disebabkan oleh kondisi jalan yang rusak dan membahayakan pengguna jalan.
โKecelakaan ini merupakan kecelakaan tunggal akibat pengendara masuk ke lubang jalan. Korban mengalami luka ringan dan kendaraan rusak. Kami langsung membantu evakuasi korban dan kendaraan,โ ujarnya.
Pihak kepolisian mengimbau masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan saat melintas di jalur GabuswetanโSaradan, terutama saat musim hujan. Genangan air dinilai membuat lubang jalan sulit terlihat dan berpotensi menyebabkan kecelakaan.
Kerusakan ruas jalan tersebut telah lama menjadi keluhan warga dan pengguna jalan. Jalur ini merupakan akses penting bagi aktivitas masyarakat, namun hingga kini belum mendapat penanganan permanen.
Peristiwa ini kembali menyoroti pentingnya perbaikan infrastruktur jalan demi keselamatan pengguna jalan, agar kejadian serupa tidak terus berulang. (Ade Nur)




