Iduladha, Bupati Nina Agustina Berbagi dan Makan Sate Bersama Masyarakat Indramayu

Indramayu//insanpenarakyat.com – Hari Iduladha 1445 H/2024 di Kabupaten Indramayu berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Pada tahun ini Bupati Indramayu Nina Agustina mengundang masyarakat untuk makan sate bersama di halaman Gedung Landraad Alun-alun Puspawangi Indramayu, Senin (17/6/2024).

Makan sate bersama dilaksanakan setelah pelaksanaan Salat Iduladha dan pemotongan hewan kurban.

Selain makan sate bersama, pada kesempatan itu Bupati Nina Agustina bersama Forkopimda Indramayu, kepala SKPD, Camat dan kuwu berbaur dan bersilaturahmi dengan seluruh masyarakat yang hadir.

Bupati Nina Agustina menyampaikan bahwa sangat bahagia bisa berbagi dan bersilaturahmi langsung dengan masyarakat.

“Semoga masyarakat Indramayu yang hadir juga merasa senang, bahagia dan saya mengucapkan Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H, Minal ‘Aidzin Wal Faidzin, Mohon Maaf Lahir dan Batin,” ungkapnya.

Acara makan sate bersama Bupati Nina Agustina tersebut disambut antusias dan kebahagian oleh masyarakat yang hadir.

Dian dan Bandi warga Kelurahan Margadadi Indramayu bersama keluarganya menikmati sate bersama Bupati Indramayu dan para pejabat lainnya.

Dian dan Bandi merasa senang, bahagia serta berterima kasih kepada Bupati Nina Agustina di hari raya Iduladha ini sudah berbagi kebahagian menyediakan dan makan bersama Sate dan Empal dengan nasi dan lontong.

“Saya merasa senang dan berterima kasih kepada Bupati Nina Agustina, bupati yang merakyat dan mau berbagi kebahagiaan bersama kami warga Indramayu dan hal ini selaras dengan visi Indramayu Bermartabat (Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur dan Hebat),” ungkapnya.

Diketahui bahwa acara makan sate bersama Bupati Nina Agustina tersebut merupakan inisiasi, keinginan dan kepedulian Bupati Nina Agustina untuk berbagi kepada masyarakat sebagai rasa syukur dan ungkapan kebahagiaan di hari lebaran Iduladha tahun ini.

Daging Sapi dan Kambing yang di sate tersebut spesial dipotong dan disediakan terpisah dari hewan qurban.

(Yasin)

  • Related Posts

    Ribuan Warga Indramayu Padati Sport Center untuk Saksikan Konser Marjinal

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Suasana malam akhir pekan di Indramayu semakin meriah dengan digelarnya konser band punk legendaris Tanah Air, Marjinal, berkolaborasi dengan artis lokal Siti Aliyah di Sport Center Indramayu, Sabtu,…

    Musim Haji 2025: Indramayu Berangkatkan Ribuan Jemaah, Ratusan Terkendala Pelunasan

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Memasuki musim haji tahun 2025 mendatang, Kabupaten Indramayu akan memberangkatkan 1768 orang calon jemaah haji. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Indramayu, Aghust Muhaimin. Menurut…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Ribuan Warga Indramayu Padati Sport Center untuk Saksikan Konser Marjinal

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 10 views
    Ribuan Warga Indramayu Padati Sport Center untuk Saksikan Konser Marjinal

    Musim Haji 2025: Indramayu Berangkatkan Ribuan Jemaah, Ratusan Terkendala Pelunasan

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 13 views
    Musim Haji 2025: Indramayu Berangkatkan Ribuan Jemaah, Ratusan Terkendala Pelunasan

    Petani Indramayu Masih Banyak yang Hidup di Bawah UMR

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 14 views
    Petani Indramayu Masih Banyak yang Hidup di Bawah UMR

    Sambut Panen Raya, Pemdes Telagasari Gelar Mapag Sri

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 12 views
    Sambut Panen Raya, Pemdes Telagasari Gelar Mapag Sri

    Bupati Lucky Hakim dan Baznas Salurkan Bantuan Korban Angin Puting Beliung

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 14 views
    Bupati Lucky Hakim dan Baznas Salurkan Bantuan Korban Angin Puting Beliung

    Silaturahmi Bersama 214 Kepala Sekolah, Bupati Lucky Hakim Tekankan Pentingnya Pendidikan Berkarakter

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 12 views
    Silaturahmi Bersama 214 Kepala Sekolah, Bupati Lucky Hakim Tekankan Pentingnya Pendidikan Berkarakter