Andalan Ketahanan Pangan Nasional, Sekda Jabar Support Indramayu Produksi Gabah 1,8 Juta Ton

Indramayu//insanpenarakyat.com – Sebagai andalan ketahanan pangan di Jawa Barat dan Nasional, Pemerintah Provinsi Jawa Barat siap memberikan dukungan bagi Kabupaten Indramayu untuk target produksi padi 1,8 Juta Ton pada tahun 2024 ini.

Hal tersebut ditegaskan Sekretaris Daerah Jawa Barat, Herman Suryatman saat rakor Program Percepatan Optimalisasi Pencapaian Indikator Makro Pembangunan di Ruang Ki Tinggi Setda Indramayu, Rabu (3/7/2024).

Herman mengapresiasi Pemkab Indramayu yang berhasil mempertahankan produksi gabah kering giling (GKG) mencapai 1,5 juta ton per tahun. Diharapkan pada tahun 2024 ini dapat meningkatkan produksi GKG sampai 1,8 juta ton.

“Itu tertinggi di Jabar dan Nasional,” kata Herman.

Dengan bantuan pompanisasi, salah satunya di Kecamatan Bangodua, bekerja sama dengan Kementerian Pertanian RI, target tersebut berpotensi besar bisa dicapai. Menurut Herman, dengan ketahanan pangan yang kuat dan pengendalian inflasi yang efektif, Indramayu dapat memberikan kontribusi besar bagi kemajuan Jabar.

“Barusan kita sudah berkomitmen untuk membangun Indramayu agar Jabar bisa maju. Indramayu maju, Jabar maju,” tegas Herman.

Dalam rakor tersebut, Sekda Herman membahas banyak hal penting dengan Bupati dan jajaran birokrasi Pemkab Indramayu, mulai dari Sekda, Staf Ahli, Asisten Daerah, Kepala Perangkat Daerah, sampai para Camat dan Kepala Desa.

Selain ketahanan pangan dan inflasi, Herman juga menekankan pentingnya upaya menurunkan angka kemiskinan, angka pengangguran terbuka, dan mengatasi stunting. Herman berharap Indramayu mampu menjadi pelopor dalam mewujudkan zero new stunting atau tidak ada kasus stunting baru.

“Kami harap Kabupaten Indramayu terdepan dalam mewujudkan zero new stunting,” katanya.

Herman berharap rakor dapat memperkuat koordinasi dan kolaborasi antara Pemprov Jabar dengan Pemkab Indramayu untuk kesejahteraan masyarakat. Pemprov Jabar terus secara intens menjalin komunikasi dengan pemda kabupaten dan kota. Rakor secara roadshow terus digelar.

(Yusuf R)

  • Related Posts

    Pupuk Indonesia Dorong Petani Indramayu Capai Swasembada dengan Pemupukan Berimbang

    Pupuk Indonesia dorong petani Indramayu capai swasembada dengan pemupukan berimbang. (Foto: Ist) Indramayu//insanpenarakyat.com – PT Pupuk Indonesia (Persero) mengajak seluruh petani di Indramayu, Jawa Barat untuk mewujudkan program swasembada pangan…

    Perbaikan Jalan Berlubang di Jalur Pantura Indramayu, Ditargetkan Selesai Sebelum Lebaran

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Perbaikan jalan berlubang di jalur pantura Indramayu mulai dilakukan. Berdasarkan informasi, jelang arus mudik lebaran 2025, Kementerian Pekerjaan Umum mulai melakukan perbaikan jalan berupa penutupan jalan yang berlubang…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Forum Konsultasi Publik, Bupati Lucky Hakim Ajak Seluruh Pihak Ambil Peran Sukseskan Pembangunan di Kabupaten Indramayu

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 19 views
    Forum Konsultasi Publik, Bupati Lucky Hakim Ajak Seluruh Pihak Ambil Peran Sukseskan Pembangunan di Kabupaten Indramayu

    Bupati Indramayu Tegaskan Komitmen Wujudkan Kabupaten Layak Anak 2025, Lucky Hakim: Anak-anak Investasi Masa Depan

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 23 views
    Bupati Indramayu Tegaskan Komitmen Wujudkan Kabupaten Layak Anak 2025, Lucky Hakim: Anak-anak Investasi Masa Depan

    Hadiri Halalbihalal MUI Kabupaten Indramayu, Wabup Syaefudin: Momentum Memperkuat Sinergi Ulama dan Umara

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 16 views
    Hadiri Halalbihalal MUI Kabupaten Indramayu, Wabup Syaefudin: Momentum Memperkuat Sinergi Ulama dan Umara

    Kejari Indramayu Musnahkan Barang Bukti 128 Perkara, Bupati Lucky Hakim: Kita Perang Terhadap Pelaku Kejahatan

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 14 views
    Kejari Indramayu Musnahkan Barang Bukti 128 Perkara, Bupati Lucky Hakim: Kita Perang Terhadap Pelaku Kejahatan

    Jenguk Korban KDRT, Lucky Hakim : Jangan Ada Celah Bagi Perempuan Jadi Korban Kekerasan

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 12 views
    Jenguk Korban KDRT, Lucky Hakim : Jangan Ada Celah Bagi Perempuan Jadi Korban Kekerasan

    Turnamen Sepak Bola Desa Plumbon Berlangsung Meriah

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 13 views
    Turnamen Sepak Bola Desa Plumbon Berlangsung Meriah