Nina-Dewa Usulkan Jalan Indramayu-Karangampel Dilebarkan

Indramayu//insanpenarakyat.com – Ruas jalan Indramayu – Karangampel yang merupakan jalan nasional dan kewenangan pemerintah pusat diusulkan Bupati Indramayu Nina Agustina dan Anggota DPR RI Dedi Wahidi (Dewa) untuk dilakukan pelebaran.

Arus lalu lintas Jalan Karangampel – Indramayu terus mengalami kepadatan apalagi bertambahnya kawasan industri sehingga dibutuhkan daya tampung kendaraan yang lebih maksimal.

Selain itu, jalan Karangampel – Indramayu yang masih single track kerap terjadi kecelakaan lalu lintas baik yang melibatkan kendaraan roda dua dan roda empat bahkan kendaraan besar.

Dedi Wahidi mengatakan, selama ini banyak aspirasi yang masuk ke dirinya baik dari masyarakat maupun para kuwu karena jalan yang relatif sempit untuk ukuran jalan nasional dan sering terjadi kecelakaan karena masih single track.

“Hari ini kami bersama Kementerian PUPR dan juga Bupati Indramayu melihat langsung kondisi jalannya. Kami usulkan ke pusat karena ini jalan nasional dan kewenangannya ada di Kementerian PUPR,” kata Dedi Wahidi, Selasa (17/9/2024).

Dedi Wahidi membandingkan ruas jalan antara Karangampel – Indramayu dengan ruas jalan Karangampel – Jatibarang yang merupakan kewenangan provinsi sangat berbeda jauh terutama dari ukuran lebar jalan.

Sementara itu Bupati Indramayu Nina Agustina mengatakan, usulan terhadap pelebaran jalan nasional ini merupakan bentuk kolaborasi dan sinergitas antara semua pihak dalam menampung dan merealisasikan usulan-usulan dari masyarakat.

“Kita usulkan bersama-bersama baik eksekutif dan legislatif maupun juga pemerintah pusat dan daerah sehingga bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Selama ini banyak masukan yang masuk kepada kita baik melalui eksekutif maupun legislatif dengan kondisi jalan ini,” katanya.

Sementara itu Kepala Balai Besar Pengelolaan Jalan Nasional (BBPJN) DKI Jakarta – Jawa Barat, Sjovfa Roliansjah mengatakan, ruas jalan Karangampel – Indramayu yang sangat memungkinkan dan tercepat untuk dilakukan saat ini adalah pelebaran bahu jalan.

“Pelebaran bahu jalan sangat dimungkinkan untuk saat ini karena kondisinya masih aman, sedangkan usulan lainnya kita akan bahas dan diperlukan kajian yang mendalam karena kanan kiri jalan ada saluran irigasi,” katanya.

(Yasin)

  • Related Posts

    Ribuan Warga Indramayu Padati Sport Center untuk Saksikan Konser Marjinal

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Suasana malam akhir pekan di Indramayu semakin meriah dengan digelarnya konser band punk legendaris Tanah Air, Marjinal, berkolaborasi dengan artis lokal Siti Aliyah di Sport Center Indramayu, Sabtu,…

    Musim Haji 2025: Indramayu Berangkatkan Ribuan Jemaah, Ratusan Terkendala Pelunasan

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Memasuki musim haji tahun 2025 mendatang, Kabupaten Indramayu akan memberangkatkan 1768 orang calon jemaah haji. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Indramayu, Aghust Muhaimin. Menurut…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Ribuan Warga Indramayu Padati Sport Center untuk Saksikan Konser Marjinal

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 10 views
    Ribuan Warga Indramayu Padati Sport Center untuk Saksikan Konser Marjinal

    Musim Haji 2025: Indramayu Berangkatkan Ribuan Jemaah, Ratusan Terkendala Pelunasan

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 12 views
    Musim Haji 2025: Indramayu Berangkatkan Ribuan Jemaah, Ratusan Terkendala Pelunasan

    Petani Indramayu Masih Banyak yang Hidup di Bawah UMR

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 14 views
    Petani Indramayu Masih Banyak yang Hidup di Bawah UMR

    Sambut Panen Raya, Pemdes Telagasari Gelar Mapag Sri

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 12 views
    Sambut Panen Raya, Pemdes Telagasari Gelar Mapag Sri

    Bupati Lucky Hakim dan Baznas Salurkan Bantuan Korban Angin Puting Beliung

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 14 views
    Bupati Lucky Hakim dan Baznas Salurkan Bantuan Korban Angin Puting Beliung

    Silaturahmi Bersama 214 Kepala Sekolah, Bupati Lucky Hakim Tekankan Pentingnya Pendidikan Berkarakter

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 11 views
    Silaturahmi Bersama 214 Kepala Sekolah, Bupati Lucky Hakim Tekankan Pentingnya Pendidikan Berkarakter