Miliki Taman Kehati, Indramayu Terus Tingkatan Kualitas Lingkungan

Indramayu//insanpenarakyat.com – Taman Keanekaragaman Hayati (Taman Kehati) adalah suatu kawasan pencadangan sumber daya alam hayati lokal di luar kawasan hutan yang mempunyai fungsi konservasi.

Taman Kehati merupakan upaya untuk menyelamatkan berbagai spesies tumbuhan asli/lokal yang memiliki tingkat ancaman sangat tinggi terhadap kelestariannya atau ancaman yang mengakibatkan kepunahan.

Hadirnya Taman Kehati Kayu Putih yang merupakan kerja sama antara Pemkab Indramayu dengan PT. Polytama Propindo semakin menambah kualitas lingkungan yang ada di Kabupaten Indramayu.

Taman Kehati Kayu Putih selain sebagai konservasi hutan kota pohon kayu putih, di tempat ini juga dijadikan sebagai pelestarian burung, ikan, hingga penangkaran rusa. Bahkan Taman Kehati ini juga dilengkapi dengan Taman bermain, jembatan, hingga menara pantau.

Selain dilengkapi berbagai fasilitas, Taman Kehati juga memiliki sistem pengolahan air bersih yang mampu mengolah air danau menjadi air bersih untuk kebutuhan di Taman Kehati.

Pjs. Bupati Indramayu, Dr. H. Dedi Taufik, M.Si mengatakan, kehadiran Taman Kehati Kayu Putih ini sangat luar biasa karena memadukan antara flora dan fauna. Selain berfungsi sebagai konservasi dan kelestarian lingkungan, Taman Kehati juga bisa dijadikan sebagai tempat edukasi dan rekreasi masyarakat.

“Ini sangat luar biasa, tadi saya naik ke menara pantau. Banyak sekali habitat burung yang ada di pohon kayu putih ini. Diatasnya pohon dibawahnya danau dengan aneka ikan, dan ada juga rusa Jawa yang dikembangbiakan di sini,” kata Dedi Taufik ketika meninjau bersama Sekretaris Daerah Aep Surahman, Kamis (17/10/2024).

Dedi berharap, Taman Kehati ini memiliki dampak positif bagi masyarakat terutama pelestarian dan kecintaan terhadap pengelolaan lingkungan.

(Yasin)

  • Related Posts

    Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan, KKP dan Pemkab Indramayu Revitalisasi 18 Ribu Hektare Tambak Jadi Budidaya Nila Salin

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bersama Pemerintah Kabupaten Indramayu terus berupaya meningkatkan kesejahteraan nelayan melalui program revitalisasi tambak. Salah satu langkah konkret yang dilakukan adalah dengan mengubah 18…

    Indramayu Resmikan Aplikasi JAMKESAYU untuk Tingkatkan Pelayanan Kesehatan

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Pemerintah Kabupaten Indramayu terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat, dengan mengoptimalkan pemanfaatan teknologi digital. Sehubungan dengan tercapainya Universal Health Coverage (UHC) di Kabupaten Indramayu dan meningkatkan…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan, KKP dan Pemkab Indramayu Revitalisasi 18 Ribu Hektare Tambak Jadi Budidaya Nila Salin

    • By Adm1n
    • November 15, 2024
    • 8 views
    Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan, KKP dan Pemkab Indramayu Revitalisasi 18 Ribu Hektare Tambak Jadi Budidaya Nila Salin

    Indramayu Resmikan Aplikasi JAMKESAYU untuk Tingkatkan Pelayanan Kesehatan

    • By Adm1n
    • November 15, 2024
    • 5 views
    Indramayu Resmikan Aplikasi JAMKESAYU untuk Tingkatkan Pelayanan Kesehatan

    Paslon 03 Nina-Tobroni Disambut Antusias Warga dalam Kampanye di Kelurahan Kepandean Indramayu

    • By Adm1n
    • November 14, 2024
    • 9 views
    Paslon 03 Nina-Tobroni Disambut Antusias Warga dalam Kampanye di Kelurahan Kepandean Indramayu

    Indramayu Lakukan Langkah Besar Turunkan Stunting

    • By Adm1n
    • November 14, 2024
    • 18 views
    Indramayu Lakukan Langkah Besar Turunkan Stunting

    Direktur Utama Perumda Tirta Darma Ayu, Klarifikasi Terkait Hadir Dalam Debat Paslon Bupati dan Wakil Bupati Indramayu

    • By Adm1n
    • November 14, 2024
    • 69 views
    Direktur Utama Perumda Tirta Darma Ayu, Klarifikasi Terkait Hadir Dalam Debat Paslon Bupati dan Wakil Bupati Indramayu

    HUT KPI ke-7, Kilang Pertamina Balongan Gelar Syukuran Potong Tumpeng

    • By Adm1n
    • November 14, 2024
    • 14 views
    HUT KPI ke-7, Kilang Pertamina Balongan Gelar Syukuran Potong Tumpeng