DPMD Indramayu Dorong Revitalisasi Pasar Desa Untuk Tingkatan Ekonomi Masyarakat

Indramayu//insanpenarakyat.com – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Indramayu gencar mendorong revitalisasi pasar desa di seluruh wilayah. Upaya ini bertujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat di tingkat desa serta mengembangkan potensi lokal.

Saat ini dari 309 desa di Kabupaten Indramayu, sebanyak 25 desa memiliki Pasar Desa sebagai pusat aktivitas perekonomian warganya. Namun, dalam perkembangannya hanya 15 Pasar Desa yang masih aktif.

Menurut Plt. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Indramayu, Jajang Sudrajat melalui Sekretaris Suyitno mengatakan, revitalisasi pasar desa tidak hanya sebatas pembenahan fisik, namun juga mencakup penataan manajemen, penguatan ekonomi, dan revitalisasi sosial.

“Dengan pasar desa yang bersih, tertata rapi, dan produktif, diharapkan dapat meningkatkan daya tarik pengunjung dan pada akhirnya meningkatkan pendapatan para pedagang, dan meningkatkan perputaran ekonomi di desa tersebut,” ujar Suyitno ketika membuka kegiatan Fasilitasi Kelembagaan Pasar Desa yang berlangsung di Aula Bjb Indramayu, Selasa (22/10/2024).

Suyitno memaparkan, di Kabupaten Indramayu Pasar Desa yang cukup besar diantaranya Pasar Kertasemaya, Pasar Tukdana, Pasar Kedokanagung, Pasar Cikedung Lor, Pasar Tugu, Pasar Eretan, Pasar Gabuswetan, serta beberapa pasar desa lainnya.

“Pengelolaan Pasar Desa ini harus bisa dikelola secara maksimal melalui fasilitasi pemerintah desa sehingga bisa meningkatkan perekonomian dari kondisi yang sudah ada saat ini,” kata Suyitno.

Sementara itu Kepala Bidang Hepi Suhaepi menjelaskan, revitalisasi Pasar Desa harus dilakukan karena memiliki keuntungan yakni pasar lebih modern dan mampu bersaing dengan pusat perbelanjaan, kemudian meningkatkan pelayanan dan akses lebih baik kepada masyarakat, serta mewujudkan pasar rakyat yang bermanajemen modern, lebih bersih, sehat, aman, segar, dan nyaman.

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah pada Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Indramayu, Endi Wahyadi menjelaskan, saat ini pengelolaan sampah di Pasar Desa belum terlayani secara maksimal. Namun demikian ada beberapa pasar yang telah melakukan pengolahan sampah secara mandiri.

Kegiatan fasilitasi kelembagaan Pasar Desa tersebut diikuti oleh puluhan para pengelola Pasar Desa yang ada di Kabupaten Indramayu.

(Yasin)

  • Related Posts

    Peringati Halal Bi Halal dan Santunan Anak Yatim Keluarga Krakal, Krangkeng – Kalianyar Ke-11

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Komunitas Tenaga Kerja Indonesia memperingati Halal bi halal yang tergabung dalam keluarga Krangkeng – Kalianyar (Krakal) memberikan santunan kepada Anak Yatim dan Jompo di Ulang tahunnya yang ke…

    Babinsa Desa Sukaselamet Monitoring Dorong Petani Jual Gabah Ke Bulog

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Babinsa Koramil 1617/Gubus Wetan. Kodim 0616/Indramayu. Sertu Kusno terjun langsung membantu tim dari Bulog, yang sedang melakukan kegiatan penyerapan gabah milik Petani, kegiatan ini dilaksanakan, Selasa (15/4/2025). Bersama…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Forum Konsultasi Publik, Bupati Lucky Hakim Ajak Seluruh Pihak Ambil Peran Sukseskan Pembangunan di Kabupaten Indramayu

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 19 views
    Forum Konsultasi Publik, Bupati Lucky Hakim Ajak Seluruh Pihak Ambil Peran Sukseskan Pembangunan di Kabupaten Indramayu

    Bupati Indramayu Tegaskan Komitmen Wujudkan Kabupaten Layak Anak 2025, Lucky Hakim: Anak-anak Investasi Masa Depan

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 23 views
    Bupati Indramayu Tegaskan Komitmen Wujudkan Kabupaten Layak Anak 2025, Lucky Hakim: Anak-anak Investasi Masa Depan

    Hadiri Halalbihalal MUI Kabupaten Indramayu, Wabup Syaefudin: Momentum Memperkuat Sinergi Ulama dan Umara

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 16 views
    Hadiri Halalbihalal MUI Kabupaten Indramayu, Wabup Syaefudin: Momentum Memperkuat Sinergi Ulama dan Umara

    Kejari Indramayu Musnahkan Barang Bukti 128 Perkara, Bupati Lucky Hakim: Kita Perang Terhadap Pelaku Kejahatan

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 14 views
    Kejari Indramayu Musnahkan Barang Bukti 128 Perkara, Bupati Lucky Hakim: Kita Perang Terhadap Pelaku Kejahatan

    Jenguk Korban KDRT, Lucky Hakim : Jangan Ada Celah Bagi Perempuan Jadi Korban Kekerasan

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 12 views
    Jenguk Korban KDRT, Lucky Hakim : Jangan Ada Celah Bagi Perempuan Jadi Korban Kekerasan

    Turnamen Sepak Bola Desa Plumbon Berlangsung Meriah

    • By Adm1n
    • April 17, 2025
    • 13 views
    Turnamen Sepak Bola Desa Plumbon Berlangsung Meriah