Panen Raya di Indramayu, Pj. Gubernur Jabar Dorong Peningkatan Produksi Padi

Indramayu//insanpenarakyat.com – Dalam upaya meningkatkan produksi padi di Jawa Barat, Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin, Senin (18/11/2024) melakukan panen raya di Desa/Kecamatan Tukdana, Kabupaten Indramayu. Hasil panen yang diperoleh cukup menggembirakan, dengan rata-rata produksi mencapai 8,3 ton GKG per hektare.

“Panen di Indramayu ini menjadi momen strategis untuk meningkatkan produksi beras dan menjaga stabilitas harga terutama menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2025 mendatang,” kata Bey.

Bey juga berpesan kepada para petani agar terus meningkatkan kualitas produksi dan memanfaatkan teknologi pertanian modern.

“Dengan dukungan semua pihak, saya yakin sektor pertanian di Jawa Barat akan makin maju dan mampu memenuhi kebutuhan pangan masyarakat,” tegasnya.

Bey menambahkan, Pemprov Jawa Barat terus berupaya menjaga kesetabilan harga beras melalui operasi pasar, distribusi yang efisien, serta penyediaan bantuan pangan untuk menekan inflasi dan mendukung kesejahteraan masyarakat.

Pjs. Bupati Indramayu Dr. H. Dedi Taufik, M.Si mengatakan, saat ini wilayah Kabupaten Indramayu tengah melaksanakan panen raya yang hampir bersamaan. Panen raya ini diharapkan terjadi peningkatan produksi di semua lahan sawah yang ada di Kabupaten Indramayu. Sehingga para petani bisa menikmati hasil panen secara maksimal.

Taufik menambahkan, mengutip data dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Indramayu areal lahan sawah yang melakukan tanam pada musim tanam (MT) II/Gadu seluas 102.258 hektare, sementara yang telah melaksanakan panen seluas 24.468 hektare.

“Ini momentum bagi kita untuk meningkatkan produksi sekaligus memperbaiki sistem logistik daerah kita,” tegas Taufik.

(Yusuf R)

  • Related Posts

    Ribuan Warga Indramayu Padati Sport Center untuk Saksikan Konser Marjinal

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Suasana malam akhir pekan di Indramayu semakin meriah dengan digelarnya konser band punk legendaris Tanah Air, Marjinal, berkolaborasi dengan artis lokal Siti Aliyah di Sport Center Indramayu, Sabtu,…

    Musim Haji 2025: Indramayu Berangkatkan Ribuan Jemaah, Ratusan Terkendala Pelunasan

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Memasuki musim haji tahun 2025 mendatang, Kabupaten Indramayu akan memberangkatkan 1768 orang calon jemaah haji. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Indramayu, Aghust Muhaimin. Menurut…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Ribuan Warga Indramayu Padati Sport Center untuk Saksikan Konser Marjinal

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 10 views
    Ribuan Warga Indramayu Padati Sport Center untuk Saksikan Konser Marjinal

    Musim Haji 2025: Indramayu Berangkatkan Ribuan Jemaah, Ratusan Terkendala Pelunasan

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 13 views
    Musim Haji 2025: Indramayu Berangkatkan Ribuan Jemaah, Ratusan Terkendala Pelunasan

    Petani Indramayu Masih Banyak yang Hidup di Bawah UMR

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 14 views
    Petani Indramayu Masih Banyak yang Hidup di Bawah UMR

    Sambut Panen Raya, Pemdes Telagasari Gelar Mapag Sri

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 12 views
    Sambut Panen Raya, Pemdes Telagasari Gelar Mapag Sri

    Bupati Lucky Hakim dan Baznas Salurkan Bantuan Korban Angin Puting Beliung

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 15 views
    Bupati Lucky Hakim dan Baznas Salurkan Bantuan Korban Angin Puting Beliung

    Silaturahmi Bersama 214 Kepala Sekolah, Bupati Lucky Hakim Tekankan Pentingnya Pendidikan Berkarakter

    • By Adm1n
    • April 20, 2025
    • 12 views
    Silaturahmi Bersama 214 Kepala Sekolah, Bupati Lucky Hakim Tekankan Pentingnya Pendidikan Berkarakter