Kunjungan Wisatawan Tampak Membludak di Pantai Bali Indramayu, Saat Momen Libur Tahun Baru

Indramayu//insanpenarakyat.com – Destinasi wisata pantai di Kabupaten Indramayu, masih jadi primadona. Tak hanya wisatawan lokal Indramayu, di momen libur tahun baru 2025 ini kunjungan wisatawan dari berbagai daerah juga datang untuk berlibur.

Seperti pantauan Tribun di Pantai Balongan Indah atau Pantai Bali Indramayu, kunjungan wisatawan tampak membludak.

Pengelola Wisata Pantai Bali Indramayu, Akso Surya Darmawangsa mengatakan, ada peningkatan jumlah pengunjung yang signifikan hari ini.

“Dari libur tahun baru tahun lalu yang sebanyak 2 ribuan pengunjung sekarang sudah 3 ribuan lebih untuk hari ini saja,” ujarnya.

Akso sendiri tidak memungkiri kunjungan wisata masih terus meningkat.

Hingga pukul 15.00 WIB ini, antrean bahkan masih terlihat di loket tiket masuk.

Diketahui ada beragam kegiatan yang bisa dilakukan wisatawan di Pantai Bali Indramayu.

Selain berenang di pantai, tidak sedikit wisatawan yang bermain pasir, menikmati aneka makanan laut dan jajanan lainnya, hingga berswafoto.

Di Pantai Bali Indramayu juga terdapat beragam permainan anak, seperti ayunan, perosotan, dan masih banyak lagi.

Semua fasilitas tersebut terpantau dipenuhi oleh wisatawan.

“Saya dari Cirebon, pengen ke sini buat liburan,” ujar salah seorang pengunjung, Kurnia (32) kepada Tribuncirebon.com.

Menurut Kurnia, ini sudah kunjungan sekitar kelima kalinya ia berlibur ke Pantai Bali Indramayu.

Selain jarak yang tidak jauh dari Cirebon, menurutnya, Pantai Bali aman untuk tempat berlibur anak-anak.

“Tempatnya juga bagus, nyaman,”ujarnya.

(AH)

  • Related Posts

    Gelar Turnamen Bola Voli, Serikat Pekerja Pertamina Balongan Sabet Juara 1

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Gelaran turnamen Bola Voli bertajuk SP-PBB Cup 2025 yang diselenggarakan Serikat Pekerja Pertamina Bersatu Balongan selesai digelar dengan aman lancar. (20/1/2025). Tim Bola Voli SP-PBB sendiri tampil perkasa…

    Sinergi Pengendalian Inflasi, Pemkab Indramayu Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Pengendalian inflasi menjadi salah langkah yang dilakukan pemerintah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia. Dengan menjaga angka inflasi yang rendah dan stabil sesuai dengan yang ditetapkan, hal itu merupakan…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Diduga Tanpa Penanda Lampu, Petani Tewas Tersengat Arus Listrik Jebakan Tikus

    • By Adm1n
    • January 20, 2025
    • 10 views
    Diduga Tanpa Penanda Lampu, Petani Tewas Tersengat Arus Listrik Jebakan Tikus

    Produksi Petasan di Indramayu, Hanguskan Rumah Warga

    • By Adm1n
    • January 20, 2025
    • 45 views
    Produksi Petasan di Indramayu, Hanguskan Rumah Warga

    Kapal Tongkang Terdampar di Pantai Tiris Indramayu, Diduga Akibat Cuaca Buruk

    • By Adm1n
    • January 20, 2025
    • 26 views
    Kapal Tongkang Terdampar di Pantai Tiris Indramayu, Diduga Akibat Cuaca Buruk

    Gelar Turnamen Bola Voli, Serikat Pekerja Pertamina Balongan Sabet Juara 1

    • By Adm1n
    • January 20, 2025
    • 10 views
    Gelar Turnamen Bola Voli, Serikat Pekerja Pertamina Balongan Sabet Juara 1

    Sinergi Pengendalian Inflasi, Pemkab Indramayu Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan

    • By Adm1n
    • January 20, 2025
    • 7 views
    Sinergi Pengendalian Inflasi, Pemkab Indramayu Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan

    Komisi I DPRD Kabupaten Indramayu Upayakan Pekerja Migran MCU Gratis

    • By Adm1n
    • January 19, 2025
    • 19 views
    Komisi I DPRD Kabupaten Indramayu Upayakan Pekerja Migran MCU Gratis