Dekatkan Layanan ke Masyarakat, Kodim 0616 Buka Gerai di MPP Indramayu

Indramayu//insanpenarakyat.com – Langkah inovatif dilakukan Kodim 0616 Indramayu dengan memberikan layanan informasi kepada masyarakat dengan membuka gerai/tenant di Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Indramayu.
Gerai Kodim 0616 Indramayu di MPP mulai dioperasikan pada Senin (24/2/2025) yang dihadiri oleh Ibu Wakil Bupati Indramayu, Hj. Idah Nuryani, Dandim 0616 Indramayu Letkol Inf. Yanuar Setyaga beserta Ketua Persit Kartika Candra Kirana, Marcella Yanuar Setyaga, serta Kepala DPMPTSP Indramayu, Dadang Oce Iskandar dan lainnya.

Gerai ini menjadi yang pertama di Jawa Barat dan di Indonesia yang hadir di MPP, meskipun tidak memberikan layanan publik langsung. Kodim 0616 Indramayu menerapkan strategi โ€œjemput bolaโ€ dengan menghadirkan informasi terbuka dan transparan, sehingga masyarakat tidak perlu datang ke Koramil untuk mendapatkan informasi mengenai program-program TNI.

Dandim 0616 Indramayu Letkol Inf. Yanuar Setyaga menyampaikan, gerai ini bertujuan membangun kolaborasi dan sinergitas antara TNI dan Pemkab Indramayu.

โ€œMasyarakat dapat memperoleh informasi tentang berbagai program strategis, seperti dapur sehat sesuai program makan sehat Presiden Prabowo, ketahanan pangan, serta penyerapan gabah dan hilirisasi pertanian,โ€ katanya.

Selain itu, gerai ini juga menjadi wadah bagi produk-produk UMKM binaan Persit yang bekerja sama dengan Diskopdagin.

Kodim 0616 Indramayu juga telah merancang program Bumper (Bumi Perkemahan) di belakang markasnya, yang akan melibatkan 500 personel. Program ini bertujuan untuk memanfaatkan fasilitas Kodim secara lebih efisien, yang nantinya, Bupati Indramayu juga akan melantik anggota Saka Wira Pramuka sebagai bagian dari penguatan karakter generasi muda.

Selain itu, gerai ini juga menjadi pusat informasi bagi program pembinaan karakter bagi 12 ribu murid di Indramayu, mulai dari PAUD hingga SMP. Program ini bertujuan memperkuat mental dan psikologi anak sejak dini agar terbentuk generasi yang lebih tangguh dan berkarakter, dengan kegiatan pembinaan yang rutin dilaksanakan setiap Sabtu dan Minggu.

Sementara itu, Kepala DPMPTSP Indramayu, Dadang Oce Iskandar, menekankan kehadiran Gerai Kodim 0616 di MPP memperkuat sinergi TNI dan Pemkab dalam memastikan pelayanan yang lebih cepat, mudah, dan terintegrasi dengan tata ruang daerah.

Ibu Wakil Bupati Indramayu, Hj. Idah Nuryani, mengapresiasi inisiatif ini dan berharap gerai ini dapat memperkuat pertahanan wilayah serta mendukung pembangunan daerah, terutama di sektor ketahanan pangan, pendidikan, dan ekonomi. Ia juga menekankan pentingnya semangat gotong royong dalam menjalankan program-program pelayanan publik.

Acara peresmian dilanjutkan dengan pemotongan pita dan tumpeng sebagai simbol resmi beroperasinya Gerai Kodim 0616 Indramayu.

Pemerintah Kabupaten Indramayu berharap gerai ini dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam membangun sinergi antara TNI dan pemerintah guna memperkuat pelayanan publik yang inklusif dan berorientasi pada masyarakat.

(Yusuf R)

  • Related Posts

    Desa Tanjungkerta Gelar Acara Sedekah Bumi Buyut Arum Sari

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Pemerintah Desa ( Pemdes )Tanjungkerta, Kecamatan Kroya, Kabupaten Indramayu menggelar acara Sedekah Bumi bunyut Arum Sari yang di laksanakan. Berbagai macam acara di gelar seperti, arak arak, pada…

    Resmi Diluncurkan, Akademi Pengentasan Kemiskinan Indramayu Siap Beraksi

    Indramayu//insanpenarakyat.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indramayu bersama Lembaga Administrasi Negara (LAN) Republik Indonesia meluncurkan Akademi Pengentasan Kemiskinan (APK) pada Senin (13/10/2025). Acara yang berlangsung di Aula Bappeda-Litbang Kabupaten Indramayu ini…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    DPRD Indramayu Kecam Keras Tayangan Trans7 yang “Memframing” Pesantren Secara Negatif

    • By Adm1n
    • October 14, 2025
    • 28 views
    DPRD Indramayu Kecam Keras Tayangan Trans7 yang “Memframing” Pesantren Secara Negatif

    Desa Tanjungkerta Gelar Acara Sedekah Bumi Buyut Arum Sari

    • By Adm1n
    • October 14, 2025
    • 56 views
    Desa Tanjungkerta Gelar Acara Sedekah Bumi Buyut Arum Sari

    Resmi Diluncurkan, Akademi Pengentasan Kemiskinan Indramayu Siap Beraksi

    • By Adm1n
    • October 13, 2025
    • 17 views
    Resmi Diluncurkan, Akademi Pengentasan Kemiskinan Indramayu Siap Beraksi

    Rapat Pleno Panitia Pemilihan Kuwu Desa Krangkeng Tahun 2025

    • By Adm1n
    • October 13, 2025
    • 101 views
    Rapat Pleno Panitia Pemilihan Kuwu Desa Krangkeng Tahun 2025

    Panpilwu Desa Patrol Resmi Tutup Pendaftaran Balon Kuwu. Ada 1O Bakal Calon Kuwu Mendaftar

    • By Adm1n
    • October 13, 2025
    • 19 views
    Panpilwu Desa Patrol Resmi Tutup Pendaftaran Balon Kuwu. Ada 1O Bakal Calon Kuwu Mendaftar

    Sidak Pasar Jatibarang, Diskopdagin Indramayu Pastikan Stok Pangan Tersedia dan Harga Stabil

    • By Adm1n
    • October 13, 2025
    • 36 views
    Sidak Pasar Jatibarang, Diskopdagin Indramayu Pastikan Stok Pangan Tersedia dan Harga Stabil